PWRI Kota Cirebon & Pj Wali Kota Silaturahmi, Bahas Aneka Program Unggulan

PWRI Kota Cirebon & Pj Wali Kota Silaturahmi, Bahas Aneka Program Unggulan
3 Komentar

“Tentunya kami tidak bisa berdiri sendiri dalam bekerja, terutama segala hal terkait dengan pelaksanaan tugas. Yang perlu dilakukan adalah bagaimana berkolaborasi, bekerjasama, dan terus menjalin komunikasi dengan beberapa unsur pendukung berjalannya roda pemerintahan. Keberadaan media ini penting, perannya masuk dalam sistem konsep Pentahelix yaitu 5 unsur kolaborasi yang terdiri dari Akademisi, Pemerintah, Masyarakat, Dunia Usaha dan Media. Untuk itu, kami menyambut baik agenda dan program-program PWRI. Diharapkan, kedepan kita bisa selalu bersinergi baik di bidang jurnalistik juga ekonomi kreatif. Terlebih kami juga diberi tugas untuk mengendalikan inflasi di Kota Cirebon,” terangnya.

Disinggung perihal peran media dalam mendukung program pemkot menyambut hajat demokrasi 14 Februari 2024 mendatang, Pj Walikota menegaskan agar Pers bisa bersinergi dengan pemerintah.

“Saya harapkan Kota Cirebon ini aman, kondusif, tidak ada keributan, apalagi ini menjelang pemilu. Jangan sampai ada provokasi, di sinilah media berperan penting sebagai lembaga kontrol sosial yang harus independen dan netral dalam memberikan informasi,” tandas Pj Walikota yang akrab disapa Kang Gusmul ini.

Baca Juga:Pj Gubernur Jabar Apresiasi Komitmen bank bjb Dukung Sektor UMKMBerangkatkan TKI Secara Ilegal, Terdakwa TPPO Cirebon Divonis 2 Tahun 8 Bulan

Sedangkan Kepala DKIS Kota Cirebon Ma’ruf Nuryasa mempersilahkan PWRI Kota Cirebon untuk melanjutkan pertemuan ini dengan berkunjung ke kantornya.

“Kami tunggu kedatangan rekan-rekan dari PWRI Kota Cirebon di Kantor DKIS untuk membicarakan lebih lanjut terkait program-program yang disampaikan sore ini. Insya Allah, pasti kita bisa bersinergi,” ujarnya. (jay/rif)

PWRI Kota Cirebon & Pj Wali Kota Silaturahmi, Bahas Aneka Program UnggulanJajaran PWRI Kota Cirebon saat berkunjung ke Rumah Dinas Walikota Cirebon.

Baca berita terkait: Resmikan Kantor, PWRI Siap Go Internasional

3 Komentar