Imbas Kerusuhan Bola Tarkam Di Tengahtani, Kuwu Cup Gembongan Mekar Dihentikan?

Imbas Kerusuhan Bola Tarkam Di Tengahtani, Kuwu Cup Gembongan Mekar Dihentikan?
0 Komentar

Imbas Kerusuhan Bola Tarkam Di Tengahtani, Kuwu Cup Gembongan Mekar Dihentikan?INFO AWAL DIHENTIKANNYA TURNAMEN DI GEMBONGAN MEKAR MENCUAT DI MEDSOS YANG KEMUDIAN DISINKRONKAN OLEH TIM JP DENGAN MENGHUBUNGI PIHAK-PIHAK TERKAIT.

“Di Gembongan ditutup sementara hanya satu hari, pada hari Minggu. Itu intruksi Kapolres langsung karena adanya kericuhan di wilayah Tengah Tani. Hari ini juga sudah mulai lagi,” ungkapnya. Ia menjelaskan pelaksanaan turnamen di Gembongan Mekar menurutnya lebih aman dari kericuhan karena pelaksanaan kegiatan digelar tertutup dengan adanya ticketing sebesar Rp 7.000 per orang. Terlebih, penonton yang masuk ke lapangan pun terlebih dahulu diperiksa untuk meminimalisir hal-hal yang tidak diinginkan seperti membawa minuman beralkohol, senjata tajam, batu, dan sebagainya.

“Insya Allah, pelaksanaan turnamen kuwu cup di sini lebih aman karena tertutup. Yang mau masuk kita periksa dulu barang kali membawa benda-benda yang berbahaya,” terangnya. 

Baca Juga:Tilep Pajak Dana Desa Rp 3,5 Miliar, Eks Pendamping Desa Akhirnya DitahanNgulik Profil Kapolsek Babakan Iptu Sugiharto S.H, Kapolsek Termuda Se-Polresta Cirebon

Sementara itu, pernyataan Kuwu Gembongan Mekar ini cenderung berbeda dengan statment Kapolsek Babakan, Iptu Sugiharto S.H, yang juga dikonfirmasi JP lewat pesan whatsapp, Selasa (5/9/2023) pagi.

“Terkait hal itu (kericuhan Tengah Tani-red) makanya diberhentikan,” tulis Kapolsek Babakan sambil mengirimkan surat dari Asos PSSI Kab Cirebon sebagai dasar penghentian kegiatan yang dimaksud.

Lalu wartawan JP kembali bertanya, untuk Turnamen Kuwu Cup di Desa Gembongan Mekar ditutup sementara atau tetap dilanjut? Karena menurut keterangan Kuwu Gembongan Mekar, pertandingan tersebut tetap dilanjut.  

“Menunggu petunjuk lebih lanjut saja. Petunjuk dari PSSI Kab Cirebon,” tulis Kapolsek sambil menunjukkan kembali surat dari PSSI Kab Cirebon. (jay/crd/adi)

Imbas Kerusuhan Bola Tarkam Di Tengahtani, Kuwu Cup Gembongan Mekar Dihentikan?

0 Komentar