Dapat Dana Rp20 Juta, Kades Leuweunggajah Perbaiki WC dan Dapur Kantor Desa

Dapat Dana Rp20 Juta, Kades Leuweunggajah Perbaiki WC dan Dapur Kantor Desa
0 Komentar

CIREBON – Keberadaan bangunan Kantor Desa Leuweunggajah Kecamatan Ciledug, Kabupaten Cirebon, sedikit memprihatinkan. Terutama di bagian dapur dan kamar mandi. Lantas, kepala desa setempat, Ahmad Suja’i berinisiatif untuk memperbaikinya. Begitu pihaknya mendapat dana bantuan dari BPMPD sebesar Rp20 juta, renovasi dapur dan kamar mandi kantor desa pun langsung dilakukan.

“Perbaikan ini dilakukan karena kondisinya memang sudah memprihatinkan. Kebetulan ada dana dari BPMPD, makanya kita langsung mengerjakan perbaikan ini,” ujar Ahmad Suja’i, Rabu (6/1/2016).

Untuk memastikan pekerjaan perbaikan dapur dan kamar mandi itu berjalan baik dan sesuai keinginan, sang kades pun tak lepas terus memplototinnya. Tiap hari, disaat ada waktu, dia kerap melakukan pengontrolan pada pekerjaan itu.

Baca Juga:Ada LSM di Balik Pengelolaan Parkir RSUD Karawang? 2 Jam Rp7000Pembunuh Siswi SMPN 51 Divonis Perawatan, “Dimana Keadilan? Pembunuh Keji Putri Kami Gak Dipenjara”

“Saya ingin pekerjaan sebaik mungkin dan sesuai dengan keinginan. Yang paling utamanya dana itu bisa terserap dengan baik,” katanya. (crd)

 

0 Komentar