Diwawancarai Tim JP Secara Khusus, Begini Kata Effendi Edo Soal Kemenangannya Di Pilkada Kota Cirebon

Diwawancarai Tim JP Secara Khusus, Begini Kata Effendi Edo Soal Kemenangannya Di Pilkada Kota Cirebon
0 Komentar

KOTA CIREBON – Paslon nomor urut 03, Effendi Edo dan Siti Farida unggul dalam Pilkada Kota Cirebon. Hasil dari perhitungan cepat sementara, pasangan ‘Idola’ meraup 45 persen perolehan suara mengungguli dua paslon lainnya.

Diwawancarai Tim JP Secara Khusus, Begini Kata Effendi Edo Soal Kemenangannya Di Pilkada Kota CirebonEKSLUSIF INTERVIEW – Pemred JP Hasan Jay, mewawancarai Calon Walikota No Urut 3 Effendi Edo, di kediamannya, Rabu (27/11/2024) malam.

Diketahui Paslon 03 diusung oleh PKB, Partai Golkar, PPP, dan Partai Demokrat serta 32 komunitas relawan yang tersebar di Kota Cirebon.

Baca Juga:Asep Sukmana Dilantik sebagai Penjabat Wali Kota TasikmalayaPaslon 03 Edo – Ida Unggul Di Sirekap KPU Kota Cirebon

Kemenangan tersebut terhimpun melalui perolehan suara sementara dari 242 TPS yang sudah selesai dihitung dari total547 TPS yang tersebar di Kota Cirebon pada Rabu malam. Namun biasanya progres seperti itu tidak ada perubahan yang signifikan hingga rekapitulasi data penghitungan surat suara dari KPU.

Tim JP memantau langsung ‘Quick Count’ di Kantor Sekretariat Bersama (Sekber) Paslon Idola 03, Jl. Cipto Mangunkusumo, Kota Cirebon, Rabu malam (27/11/2024). Ratusan orang dari pendukung, relawan, serta awak media telah berkumpul mengikuti penghitungan cepat di Sekber dan bergembira saling mengucapkan selamat atas kemenangan sementara tersebut.

Tak lama JP pun meluncur ke kediaman calon Walikota, Effendi Edo yang juga sudah ramai didatangi berbagai elemen masyarakat, pendukung, dan simpatisan untuk mengucapkan selamat atas keunggulan sementara perolehan suara.

Secara khusus, Jabar Publisher mewawancarai langsung Effendi Edo terkait pencapaian ini. Bapak 3 anak ini sejak awal sudah optimis akan memperoleh suara kemenangan dalam Pilkada Kota Cirebon 2024.

Tentunya alasan ini bukan tanpa dasar, menurutnya sejauh ini tim sukses tetap konsisten untuk turun langsung mendengar aspirasi serta keluhan masyarakat. Strategi ini digunakan supaya saat menyampaikan gagasan, visi misi paslon 03 untuk perubahan di Kota Cirebon bisa menyentuh langsung ke masyarakat.

“Alhamdulillah saya bersyukur kepada Allah atas pencapaian yang sejauh ini. Saya pribadi berterima kasih kepada semua masyarakat Kota Cirebon, para pendukung, media, sukarelawan dan semua pihak yang sudah memberikan kepercayaan kepada Paslon 03 untuk memimpin Kota Cirebon selanjutnya,” ungkap Kang Edo begitu Ia akrab disapa.

Ia menegaskan kemenangan ini bukan tentang kemenangan Effendi Edo dan Siti Farida saja, namun kemenangan bersama masyarakat Kota Cirebon seluruhnya.

0 Komentar