Dalam kesempatan yang sama, Direktur Bisnis Kurir dan Logistik PT Pos Indonesia, Siti Khoirana mengatakan, pihaknya akan selalu membantu memberikan pelayanan bagi para pelaku UMKM, salah satunya dengan membuka akses pasar yang baru.
“Layanan Pos Indonesia bisa diakses di seluruh Indonesia. Kami juga berkolaborasi dengan para pemangku kepentingan, sehingga Pos Indonesia memiliki armada di jalur darat, laut, dan udara. Kami berharap dengan semakin baik dan efisiennya logistik Indonesia, akan membantu para pelaku UKM dalam membuka akses baru, baik di domestik maupun internasional,” pungkasnya. (Jar)
