Indeks KIP Jabar Tertinggi, Lampaui Nasional

Indeks KIP Jabar Tertinggi, Lampaui Nasional
0 Komentar

Hasil penilaian kuesioner oleh 9 IA dibahas dalam kegiatan FGD melibatkan Tim IKIP Pusat untuk mendapatkan skor akhir IKIP Provinsi. Hasil dari nilai final IKIP di setiap provinsi dibawa ke pembahasan NAC Forum yang melibatkan 10 IA Nasional eksternal dan 7 IA internal KI Pusat hingga dihasilkan nilai final IKIP Nasional.

Menurut Ketua Bidang Penelitian dan Dokumentasi (Litdok) Komisi Informasi Pusat RI Rospita Vici Paulyn, metode penyusunan nilai IKIP dibagi dalam lima kategori. Kelima kategori itu masing – masing nilai buruk sekali antara 0-39, nilai buruk 40-59, nilai sedang 60-79, nilai baik 80-89. “Dan kategori baik sekali 90-100,” sebut Vici. Penilaian IKIP diumumkan Komisi Informasi Pusat di Jakarta, Kamis (28/7/2022).

Apresiasi kepada GubernurPada Senin (1/8/2022), rombongan KI Pusat yang dipimpin Ketua Donny Yoesgiantoro bertemu Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil di Gedung Sate, Kota Bandung.

Baca Juga:BIAN 2022, Imunisasi Campak untuk Kekebalan Tubuh AnakSepi Penumpang, Komisi I DPRD Evaluasi BRT Trans Cirebon

KI memberikan selamat kepada Gubernur dan apresiasi atas pencapaian Jabar dalam hal keterbukaan informasi publik.

“Jawa Barat mendapatkan ranking terbaik untuk indikator keterbukaan informasi di publik. Jadi kita melihat bahwa Jawa Barat ini dengan pencapaiannya kami apresiasi, jadi kami membahas banyak hal untuk kemajuan Jawa Barat di masa mendatang,” ujarnya.

Selain memberikan apresiasi, pertemuan Ketua KI Pusat dengan Gubernur guna membahas hal – hal terkait Rapat Kerja Teknis Komisi Informasi yang akan digelar di Jabar pada September 2022. (rls/hms)

0 Komentar