Untuk diketahui, jalannya pertandingan antara ASSADO FC melawan Perseru Brebes juga berlangsung seru dan diikuti antusias ratusan penonton hingga peluit panjang babak kedua dibunyikan. Hasilnya cukup membanggakan, di mana ASSADO FC berhasil menekuk lawannya dengan skor 2-0, sehingga berhasil memenangkan hadiah uang tunai Rp 1 juta.
Abdul Basit, salah satu pemain ASSADO FC yang mencetak gol pada laga itu menyambut baik apresiasi masyarakat juga pihak sponsor. “Ini pertandingan yang luar biasa. Tidak disangka dan diduga, antusias masyarakat begitu besar dan sangat ramai. Dengan kerja sama ini diharapkan menjadi motivasi para junior-junior ASSADO FC, apalagi sekarang ada Tim Putrinya,” terangnya. (jay/adi/crd)
SIMAK ULASANNYA JUGA DI JPNEXT TV. KLIK:
https://youtu.be/iuwG40Op-64
