Sementara itu, dari Pantuan JP di lokasi vaksinasi tampak berlangsung tertib. Kepsek bersama jajaran Komite SMPN 1 Babakan memantau langsung jalannya vaksinasi. Para siswa yang hendak divaksin sebelumnya membawa berkas untuk kemudian didaftarkan, dilakukan screening, jika kondisinya layak maka langsung disuntik vaksin covid-19. Sementara itu, menurut penuturan petugas (vaksinator) sejak pelaksanaan vaksinasi dari pagi hari hingga siang semua siswa mengikuti vaksinasi dengan baik. “Tidak ada yang histeris atau ketakutan saat disuntik,” ungkapnya. Hebatnya lagi, sertifikat vaksin juga bisa langsung dicetak di hari yang sama. (jay)
TALKSHOW – Pagi harinya, Kepsek SMPN 1 Babakan juga menghadiri Talkshow di stasiun tv lokal Cirebon mewakili Disdik Kab Cirebon.
