KARAWANG – Mengejutkan, tanpa ada gejala, Bupati Karawang, Hj. Cellica Nurrachadiana dinyatakan positif Covid-19. Sebelum dinyatakan positif covid-19, orang nomor satu di Pemkab Karawang ini sempat menghadiri beberapa acara. Berikut rekam perjalanan sosok yang akrab disapa Teh Celli, sebelum dirinya dinyatakan positif corona.
Bupati cantik kelahiran Bandung, 18 Juli 1980 itu, sempat menghadiri beberapa kegiatan yang melibatkan massa dengan jumlah banyak. Di antaranya, acara Musda Hipmi Jabar yang diselenggarakan di Hotel Swiss Bell Inn, Jalan Ahmad Yani, Kabupaten Karawang, Senin (9/3/2020) dan Kongres V Partai Demokrat di Jakarta Convention Center ( JCC), Senayan, Jakarta pada 14 sampai 16 Maret 2020 lalu.
Kehadiran Teh Celli di Kongres V Partai Demokrat di Jakarta Convention Center ( JCC), Senayan, Jakarta itu, dibenarkan Ketua DPD Partai Demokrat yang juga Anggota DPRD Jawa Barat, Irfan Suryanagara.
Baca Juga:Perangi Corona, Marsda TNI I Nyoman Trisantoso Sumbangkan Mesin TF 900Jokowi Minta Pemda Hitung Dampak Ekonomi Akibat Corona, ‘APBD Untuk Bansos’
Namun kata dia, Teh Celica hadir setelah acara berlangsung beberapa saat dan tidak berbaur dengan kader lainnya, serta berada di lantai hotel yang berbeda.
“Saat itu memang Bu Celica datang terakhir, meski berada di hotel yang sama, tapi beliau berada di lantai atas untuk memimpin sidang kongres, dan tidak berbaur dengan para kader lainnya di lantai bawah,” ujarnya, seperti dilansir dari tribunjabar, Selasa (24/3/2020).
Irfan menuturkan, meski dihadiri ratusan orang namun pelaksanaan Kongres V Partai Demokrat menerapkan SOP pemeriksaan kesehatan yang sangat ketat dengan pengawasan Dinkes Pemda DKI Jakarta. Bahkan, beberapa kontingen kader membawa serta tim medis. Termasuk Kontingen DPD Partai Demokrat Jawa Barat yang juga dipimpin oleh dua orang dokter.
“Meskipun hingga hari ini hanya Bu Celica yang dikabarkan positif Covid-19, tapi kami terus berkoordinasi dengan seluruh kader peserta kongres, untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap bahaya wabah ini, yang salah satunya mengimbau para kader untuk memeriksan diri ke unit layanan kesehatan apabila mengalami gejala terpapar virus corona,” ucapnya.
Bahkan, sejak beberapa hari lalu, pihaknya pun telah mendapat instruksi langsung dari DPP Partai Demokrat sebagai tindak lanjut dari Ketua Umum Demokrat (Agus Harimurti Yudhoyono) yang diteruskan kepada seluruh kader.
