Perjuangkan Hak, Ribuan Guru Honorer Kabupaten Cirebon Bakal Gelar Aksi Damai

Perjuangkan Hak, Ribuan Guru Honorer Kabupaten Cirebon Bakal Gelar Aksi Damai
0 Komentar

CIREBON – Ribuan guru honorer TK, SD, dan SMP yang tergabung dalam Forum Honorer Pendidik dan Tenaga Kependidikan Persatuan Guru Republik Indonesia (FHPTK – PGRI ) Kabupaten Cirebon, bakal menggelar kegiatan long march aksi damai, Selasa (3/12/2019) guna memperjuangkan hak-hak mereka yang belum juga terealisasi.

Perjuangkan Hak, Ribuan Guru Honorer Kabupaten Cirebon Bakal Gelar Aksi Damai

Informasi tersebut awalnya datang dari surat edaran yang sudah tersebar kepada sejumlah Guru Honorer yang ada di Kabupaten Cirebon. Dalam isi dari surat per tanggal 30 Noveber 2019 itu, ditulis oleh FHPTK – PGRI, tertuju kepada Kapolres Cirebon, tentang permohonan ijin untuk kegiatan aksi damai yang akan dilaksanakan Selasa (3/12/2019) nanti.

Setelah mendapakan informasi tersebut wartawan Jabar Publsher sabtu (30/11/2019), langsung mendalami kabar tersebut dengan mengkonfirmasi Ketua FHPTK – PGRI Kec. Gebang Dedi Setiawan. Ia pun membenarkan tentang surat edaran dan rencana aksi tersebut.

Baca Juga:Ciptakan SDM Kompetitif lewat UPT Pelatihan Kerja Kab CirebonIni Identitas Korban Kecelakaan Maut di Tol Cipali Minggu Subuh

“Kami FHPTK – PGRI Kecamatan yang ada di seluruh Kabupaten Cirebon bersama dengan Ketua FHPTK – PGRI Kab. Cirebon, akan menggelar aksi damai. Selain itu kita juga meminta ijin kepada pihak kepolisian. Saya juga sebagai Ketua di kecamatan mendata guru-guru Honorer di setiap sekolahan yang mau ikut di long march aksi damai tanggal 3 Desember nanti,” ujar Dedi.

Dedi menegaskan, aksi ini adalah sebagai klimaks karena sudah sekitar dua tahun ke belakang sebelumnya pernah ada pertemuan atau audensi dengan pihak-pihak terkait, tetapi sampai saat ini hasil audiensi itu belum direalisasikan.

Perjuangkan Hak, Ribuan Guru Honorer Kabupaten Cirebon Bakal Gelar Aksi DamaiWAWANCARA – Ketua FHPTK – PGRI Kecamatan Gebang Dedi Setiawan saat diwawancarai wartawan JP (Jabar Publisher).

“Semoga aspirasi dari kita semua Guru Honorer yang ada di Kabupaten Cirebon bisa diterima, dan kami yang nanti ikut berangkat pada aksi damai itu adalah murni panggilan jiwa pribadi kita masing-masing. Tuntutan kita adalah meminta kepada pemerintah Kabupaten Cirebon agar kita sebagai guru honorer dapat diperhatikan, status dan kesejahteraannya. Karena selama ini, keberadaan kita itu ada tapi seperti tidak diakui,” tegas Dedi.

Selanjutnya Ketua FHPTK – PGRI, Kab. Cirebon, Sholeh Abdul Ghofur. S.Pd.I saat diwawancara oleh Wartawan Jabar Publisher via telepon, Minggu (1/12/2019) mengatakan, bahwa pihaknya sudah berkordinasi dengan pihak kepolisian terkait rencana aksi tersebut. “Hari Sabtu (30/11/2109), kami minta ijin untuk kegiatan long march aksi damai 3 desember 2019 nanti, secara lisan KBO Kasat Intel mengijinkan, dan untuk suratnya nanti kita ambil hari Senin,” kata Sholeh.

0 Komentar