Korban Pencemaran Pertamina di Karawang Minta Bantuan Ahok

Korban Pencemaran Pertamina di Karawang Minta Bantuan Ahok
Foto: net
0 Komentar

KARAWANG – Baru beberapa hari menjabat Komisaris Utama Pertamina, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dimintai tolong oleh warga terdampak pencemaran minyak Pertamina di pesisir Karawang. Mereka berharap, Ahok diharap bisa mendorong Pertamina segera membayar ganti rugi.

“Harapan saya bisa jadi prioritas lah. saya harap Pak Ahok bisa mendorong supaya Pertamima segera bayar ganti rugi dan pemulihan,” ujar Kepala Desa Cemarajaya, Yonglim Supardi, Selasa (26/11/2019).

“Pak Ahok kan komisaris utama baru. Mudah-mudahan Pak Ahok mendorong Dirut Pertamina segera bayar ganti rugi. Karena warga terdampak sudah cukup lama menderita,” timpal Wakil Ketua Komisi IV DPR RI, Dedi Mulyadi.

Baca Juga:BUMD Jabar Teken MoU dengan Perusahaan MalaysiaDM: Abrasi Pantura Karawang Parah!

Dalam waktu dekat, Dedi berjanji bakal menggelar rapat koordinasi antara Pertamina, KLHK, dan KKP, untuk membahas penanganan komprehensif pencemaran dan abrasi di Pantai Cemara. (zen)

0 Komentar