Pihaknya juga mengimbau kepada warga agar jangan keluar malam bilamana tidak ada hal yang benar-benar urgent/mendesak. “Jangan keluar malam lah apalagi sendirian, jelang dini hari pula. Karena yang namanya kejahatan, bisa terjadi bukan hanya karena niat pelakunya, tetapi juga karena ada kesempatan,” pungkas Kapolsek.
Secara kinerja, jajaran Polsek Gebang memang dikenal tanggap dalam menyikapi fenomena yang terjadi di wilayah hukumnya. Hal itu dilakukan guna memberikan rasa aman kepada warga. Mereka juga rutin bersilaturahmi ke sejumlah tokoh masyarakat. Upaya nyata itu dilakukan Polri sebagai wujud nyata pengayom masyarakat. (jay/crd)
