Abdy: Pengganti Gotas Dari PDIP, Bukan Partai Lain

Abdy: Pengganti Gotas Dari PDIP, Bukan Partai Lain
0 Komentar

Sementara itu Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Cirebon, H Mustofa SH mengatakan DPC sejauh ini belum mendapatkan informasi putusan salinan dari pemerintah daerah terkait status wakil bupati. Maka dari itu DPC PDI Perjuangan belum bisa melakukan penjaringan. “Kita belum melakukan proses penjaringan karena belum ada keputusan yang pasti. Intinya kita patuh terhadap instruksi partai tetapi secara mekanisme dan etikapun akan kita tempuh,” kata Mustofa.

Disinggung sudah ada 10 nama meskipun belum dilakukan proses penjaringan, Jimus sapaan akrabnya Mustofa menuturkan itukah hanya sebatas usulan. “Ini kan berdasarkan usulan setiap kader ingin memunculkan nama-nama, itu sah-sah saja tetapi kita kembalikan lagi kepada mekanisme yang ada,” jelasnya.

Diakhir, Jimus menambahkan bahwa waktu pilkada 2013 putaran kedua itu PKB ikut memenangkan jago jadi, tetapi pengusungnya itu adalah hanya PDIP. “Jadi berbicara instruksi partai seperti itu, dari kalangan partai pengusung,” tukasnya. (gfr)

0 Komentar