Di samping itu, kegiatan ini ditutup dengan Pelantikan Pengurus DPC Taruna Merah Putih dan PAC Taruna Merah Putih se-Kabupaten Bekasi yang langsung dilakukan oleh Sekjen DPP TMP, Restu Hapsari. “Kita lantik semua pengurus DPC TMP Kabupaten Bekasi, dan pengurus PAC TMP se-Kabupaten Bekasi pada hari ini, serta kita kukuhkan Nyumarno sebagai Ketua DPC TMP Kabupaten Bekasi untuk periode awal ini,” ungkap Restu Hapsari kepada awak media.
Restu Hapsari menyampaikan, dengan dibentuk dan dilantiknya kepengurusan TMP Kabupaten Bekasi, tugas pertama pengurus dan anggotanya di setiap wilayah adalah kampanye Door To Door untuk pemenangan Menarik (Melly-Iik), dengan dibekali Surat Tugas, Form Kuisioner dan atribut simulasi kertas suara. “Mereka akan dimintai laporan dan pertanggungjawaban untuk agenda kampanye door to door ini, dan berkewajiban memenangkan pasangan Menarik (Melly-Iik) pada Pilkada Kabupaten Bekasi 15 February 2017 mendatang,” pungkas Restu. (fjr/iar)
