Menjawab hal itu, Isnawa Adji, Kepala Dinas Kebersihan Pemprov DKI Jakarta mengatakan, saat ini SKPD tengah menyusun anggaran tahun depan dengan DPRD DKI Jakarta. Untuk itu, Gubernur DKI Jakarta meminta dirinya untuk menghadiri raker dengan Komisi A DPRD Kota Bekasi terkait TPST Bantargebang.
“Saya tentunya mengakomodir apa yang menjadi pembahasan raker, setelah itu kami melaporkan hasil raker kepada Gubernur, karena ini tekait kerja sama G to G antara Pemkot Bekasi dengan Pemprov DKI Jakarta,” ungkapnya. (fjr)
