Home » Cirebon » Bupati Cirebon Imron Lengser Pekan Ini, Penggantinya Masih Jadi Misteri

Bupati Cirebon Imron Lengser Pekan Ini, Penggantinya Masih Jadi Misteri

CIREBON – Masa kepemimpinan Imron Rosyadi sebagai Bupati Cirebon akan berakhir dalam 5 hari kedepan, tepatnya hari Jumat, tanggal 17 Mei 2024. Namun sampai saat ini, Kemendagri kabarnya belum memberikan bocoran ke Pemkab Cirebon, siapa Pj bupati yang akan menggantikan Imron. Alhasil sang pengganti orang nomor satu di Kabupaten Cirebon ini masih menjadi misteri.

Hal tersebut dibenarkan Sekda Kabupaten Cirebon, Hilmy Riva’i. Menurutnya, Pemkab Cirebon masih terus berkomunikasi dengan pihak Kemendagri. Namun lima hari menjelang Imron lengser, belum ada bocoran sama sekali.

“Kami pihak Pemda sama sama menunggu, siapa yang akan ditunjuk Kemendagri untuk menjadi Pj Bupari Cirebon. Pemkab Cirebon tidak punya kewenangan untuk intervensi masalah ini,” kata Hilmy, Minggu 12 Mei 2024.

Menurut dia, kemungkinan tiga nama yang diusulkan dari DPRD Kabupaten Cirebon, dari Provinsi maupun pusat, saat ini masih diproses. Hilmy menyerahkan sepenuhnya masalah tersebut ke Kemendagri. Namun yang pasti, dirinya berharap Pj yang ditunjuk nantinya akan memberikan kontribusi yang baik untuk kemajuan Kabupaten Cirebon.

“Siapapun Pj bupati cirebon, diharapkan bisa menjalankan roda pemerintahan Kabupaten Cirebon, sebelum ada penetapan siapa bupati Cirebon yang terpilih nanti. Jadi, semua sama sama menunggu keputusan Kemendagri,” ungkapnya.

Pernyataan Hilmy, diperkuat oleh Wakil Ketua DPRD Kabupaten Cirebon, Teguh Rusiana Merdeka. Dia mengaku, saat menanyakan masalah kesiapan Pj ke Kemendagri, pekan kemarin, ternyata jawabannya masih sama. Pihak Kemendagri masih melakukan proses dan belum mengerucutkan satu nama.

Namun pihak Kemendagri lanjut Teguh, memastikan sepertinya tidak ada kekosongan jabatan. Pasalnya, posisi selesainya Imron, tepat pada hari Jumat. Walaupun kemungkinan Pj dilantik di hari senin atau selasa, sebelum hari itu pasti ada Plh.

Tunggu saja keputusan Kemendagri. Mudah mudahan saja sebelum hari Jumat pekan ini, sudah ada nama Pj yang akan dilantik. Yang pasti, katanya sih tidak akan ada kekosongan jabatan, meskipun Imron selesai pas hari Jumat minggu ini,” kata Teguh.

Hal senada dikatakan Kabag Pemerintahan Setda Kabupaten Cirebon, Yadi Wikarsa. Dia mengakui, terus menjalin komunikasi dengan pihak Kemendagri, terkait kapan Pj. Bupati Cirebon akan ditetapkan. Namun sampai saat ini ,masih belum ada jawaban. Tapi dirinya yakin, sebelum tanggal 17 Mei pekan ini, Kemendagri akan memilih siapa Pj. Bupati Cirebon.

“Kota Cirebon saja waktu itu di injury time. Saya yakin sebelum hari jumat pekan ini, pasti kemendagri akan menetapkan, siapa Pj. Bupati Cirebon,” tandas Yadi. (red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*