Home » Cirebon » Parkir Di Sawah Kalimekar, Scoopy Warga Gebang Ilir Digondol Maling, Pelakunya Tiga Warga Pakusamben
SATU DARI TIGA PELAKU CURANMOR BERHASIL DIAMANKAN

Parkir Di Sawah Kalimekar, Scoopy Warga Gebang Ilir Digondol Maling, Pelakunya Tiga Warga Pakusamben

CIREBON – Tindak pidana pencurian sepeda motor (Curanmor) alias pencurian dengan pemberatan (curat) kembali terjadi di Cirebon Timur, Minggu (15/10/2023). Kali ini insiden tersebut menimpa korban sekaligus pelapor bernama Sasangka Prayoga, warga Desa Gebang Ilir, Kec Gebang, Kab Cirebon. Adapun pelaku diketahui sebanyak tiga orang, satu tertangkap dan dua kabur. Ketiganya merupakan warga Desa Pakusamben, Kec Babakan, Kab Cirebon. Sedangkan TKP curanmor berada di Desa Kalimekar, Kec Gebang, Kab Cirebon.

Dikonfirmasi jabarpublisher.com, Minggu malam, Kapolsek Gebang Iptu Wawan Hermawan menjelaskan kronologis insiden curanmor tersebut. Diketahui, sekitar pukul 10.00 WIB di pinggir sawah Blok Pesantren termasuk Desa Kalimekar, Kec. Gebang Kab. Cirebon, pelapor menyimpan sepeda motor miliknya di pinggir sawah. Selanjutnya pelapor menuju ke kebon jagung untuk memuat/mengangkut pupuk urea.

Kemudian selang 5 menit, pelapor (SASANGKA PRAYOGA) mendengar sdr. AKBARUDIN (saksi) berteriak “MALING MALING MALING”. Untuk memastikannya, kemudian pelapor keluar dari kebon jagung dan melihat AKBARUDIN, AHMAD JALAL, dan ANDI, sedang mengejar motor milik pelapor yang dibawa kabur pelaku dengan menggunakan sepeda motor lain. Akhirnya satu pelaku yakni MUHAMAD RAMADAN berhasil ditangkap. Sedangkan dua pelaku lainnya yakni APUD MAULANA dan ISAL berhasil lolos dari pengejaran warga.

Kapolsek Gebang menegaskan pihaknya sedang mendalami kasus curat ini. “Satu pelaku berhasil diamankan, sedangkan dua lainnya berhasil kabur. Atas kejadian ini kerugian yang ditimbulkan lebih kurang sebesar Rp. 16,8. juta. Pelapor sudah melaporkannya ke Mapolsek Gebang untuk dilakukan Penyelidikan dan Penyidikan lebih lanjut,” ungkap Iptu Wawan Hermawan. (crd/jay)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*