Home » Cirebon » Amankan Nataru, Polresta Cirebon Siagakan 738 Personel

Amankan Nataru, Polresta Cirebon Siagakan 738 Personel

CIREBON – Guna mengamankan natal dan tahun baru 2023, Polresta Cirebon mengerahkan 738 personel se-Kab Cirebon.

Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Arif Budiman, memastikan para personel trrsebut siap bertugas dalam Operasi Lilin Lodaya yang digelar mulai hari ini hingga 2 Januari 2023.

Menurut dia, ratusan personel bakal disebar ke seluruh posko mudik di wilayah hukum Polresta Cirebon untuk memastikan keamanan dan kenyamanan masyarakat.

“Jumlahnya 739 personel Polresta Cirebon yang terlibat dalam Operasi Lilin Lodaya di Kabupaten Cirebon,” kata Arif Budiman saat ditemui usai Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin Lodaya di Mapolresta Cirebon, Jalan R Dewi Sartika, Kabupaten Cirebon, Kamis (22/12/2022).

Ia mengatakan, seluruh sarana dan prasarana yang akan digunakan untuk pengamanan Natal serta Tahun Baru 2023 di Kabupaten Cirebon juga dipastikan telah siap.

Bahkan, ratusan personel yang bakal disiagakan juga dipastikan siap bekerja maksimal untuk melayani masyarakat selama libur Natal dan Tahun Baru 2023.

Nantinya, mereka disebar ke pos pelayanan, pos pengamanan, hingga pos terpadu yang telah disiapkan selama pelaksanaan Operasi Lilin Lodaya.

Termasuk penempatan personel yang ditugaskan untuk pengamanan gereja dan tempat ibadah yang akan melaksanakan misa Natal.

Kami menyiapkan 16 pos pelayanan, pos pengamanan, pos terpadu, dan lainnya, yang disebar di sejumlah titik di Kabupaten Cirebon,” ujar Arif Budiman. Kapolresta mengakui, skema rekayasa arus lalu lintas juga disiapkan untuk mengantisipasi kepadatan arus lalu lintas di wilayah hukum Polresta Cirebon.

Namun, pihaknya menyampaikan, skema itu di berlakukan secara situasional, yakni saat arus lalu lintas padat akibat volume kendaraan meningkat. “Mudah-mudahan pelaksanaannya berjalan lancar, dan kami juga telah menyiapkan skema maupun antisipasinya secara matang,” pungkasnya. (crd/red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*