Home » Cirebon » Meriahkan HUT RI ke-77, RSUD Waled Gelar Aneka Lomba

Meriahkan HUT RI ke-77, RSUD Waled Gelar Aneka Lomba

CIREBON – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Waled, Kabupaten Cirebon, akan mengadakan lomba olahraga, kegiatan sosial dan lomba kebersihan agar pelayanan pasien semakin maksimal dan profesional untuk masyarakat Cirebon dan sekitarnya. Lomba ini spesial digelar guna memperingati HUT RI ke-77.

Hal ini seperti disampaikan Direktur RSUD Waled Kabupaten Cirebon, dr. M. Luthfi, Sp.PD-KHOM., FINASIM., MMRS Luthfi, dalam memeriahkan HUT RI, pihaknya akan melakukan pengobatan scneering bagi penderita hipertensi, diabetes dan lainnya, yang diderita oleh masyarakat di kecamatan Waled, Kabupaten Cirebon.

“Ada tiga rangkaian yang diprioritaskan RSUD Waled dalam menyambut dan memeriahkan HUT RI ke 77, yaitu olahraga, sosial, dan kebersihan,” ungkap Direktur RSUD Waled dr. H. M. Luthfi, Selasa (10/8/2022). Menurutnya, rangkaian kegiatan dalam memperingati HUT RI ke 77 ini akan digelar di RSUD Waled minggu ini.

Dan perlu dicatat, dalam memperingati pada tahun ini akan lebih meriah dari tahun sebelumnya, ini dikarenakan masa pandemi sudah landai. Akan tetapi pihaknya tetap mengutamakan prokes yang tetap harus dipatuhi oleh semua peserta lomba.

“Kita masih harus tetap berjuang untuk bersama-sama melepaskan penjajahan dari penyakit virus yang melanda masyarakat dan negeri ini. Dengan meningkatkan serta mengutamakan upaya preventif untuk pencegahan penyebaran virus yang belum usai,” tandasnya. Ia mengajak kepada seluruh masyarakat Waled dan seluruh management juga staf RSUD Waled untuk meneladani semangat pejuang-pejuang yang telah memerdekakan negeri ini. 

Oleh karena itu, mari kita bersama-sama berjuang melaksanakan tugas melayani, merawat, menyembuhkan bagi kesehatan masyarakat dengan konsisten dan tanpa kenal lelah. “Kita memerdekakan penyakit yang di derita masyarakat atau pasien itu merupakan salah satu bukti dari isi kemerdekaan HUT RI, berjuang untuk pasien agar bisa pulih kembali, seperti jargon HUT R ke-77 Pulih lebih cepat bangkit lebih kuat,” pungkasnya. (red/adv)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*