Home » Nasional » Carollyne Dewi Launching Lagu “Duhai Kekasihku” Bergenre Pop Dut

Carollyne Dewi Launching Lagu “Duhai Kekasihku” Bergenre Pop Dut

MEMASUKI era digitalisasi genre musik Pop Dangdut (Pop-Dut) kian merambah generasi muda. Bukan hanya alunannya yang enak didengar, akses untuk menikmati senandung Pop Dut pun semakin mudah dengan banyaknya aplikasi musik. Selain itu, kancah musik Pop-Dut tanah air juga kian berwarna dengan kehadiran penyanyi-penyanyi baru muda dan bertalenta.

Salah satunya adalah Carollyne Dewi yang kembali meluncurkan singel terbarunya berjudul “Duhai Kekasihku”. Lagu ini berangkat dari kisah percintaan remaja dari sudut pandang perempuan zaman sekarang. “Duhai Kekasihku” menceritakan tentang ketulusan cinta seorang perempuan yang lebih mengarah ke “Bucin”  dan enggan berpisah dengan kekasihnya.

Carol, begitu dara cantik ini biasa disapa memilih genre Pop Dangdut (Pop-Dut) untuk lagu teranyarnya kali ini. Bagi Carol musik dangdut sudah cukup akrab ditelinganya. Apalagi musik dangdut merupakan identitas bangsa yang harus dicintai serta dinikmati semua orang. Dirinya mengaku sangat menikmati saat membawakan lagu bergenre Pop-Dut. Perempuan asal Malang, Jawa timur bahkan menjadikan penyanyi dangdut, Inul daratista sebagai idolanya.  

“Pop-Dut itu asik dan bikin tubuh ingin bergoyang apalagi sekarang banyak aplikasi yang mendukung, jadi lebih mudah untuk bisa menikmati musik ini dimana saja dan kapan saja. Cause dangdut is the music of my country,” ujarnya.

Selama persiapan singel terbarunya, Carol dan tim membutuhkan waktu 3 bulan lamanya. Dirinya mengaku tidak menemui kendala berarti dan sangat enjoy selama proses persiapan, rekaman hingga launching. Sementara menurut sang pengarang lagu, Carol memiliki karakter suara jernih ditambah gaya manja dan imut menjadikan perpaduan sempurna untuk membawakan lagu “Duhai Kekasihku.”

“Lagu ini bagus dan sangat cocok dengan karakter suara Aku. Makanya saat ditawari aku sangat excited dan happy. Semoga singel Pop-Dut ‘Duhai Kekasihku’ ini bisa diterima dan menghibur untuk semua pencinta musik di Indonesia,” imbuh Carol. 

‘Duhai Kekasihku’sudah bisa didengarkan di semua platform musik streaming seperti Youtube, Itunes, Spotify, Joox, Dezzer dan aplikasi lainnya mulai 26 November 2020. (rls)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*