SUMEDANG – Seorang mahasiswi Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Padjadjaran (Unpad) nyaris menjadi korban perkosaan yang dilakukan oleh oknumn sopir elf di Jalan Proyek Cipining, Desa Pajagan, Kecamatan Cisitu, Kabupaten Sumedang. Beruntung, aksi bejat si oknum sopir terhenti karena elf yang dikendarainya terperosok ke dalam selokan.
Adalah JS (22) si oknum sopir elf yang hendak melakukan percobaan perkosaan terhadap mahasiswi kedpkteran Unpad itu. Aksi itu terjadi pada Jumat (21/2/2020) tengah malam, sekitar pukul 23.58 WIB.
Peristiwa berawal saat korban naik elf pelaku. Saat itu, korban salah naik elf, dia hendak naik jurusan ke Cirebon, malah naik elf pelaku, jurusan Baturajeg.
Saat itu, semua penumpang sudah turun. Karena ketiduran, korban kemudian turun di wilayah Wado.
“Pas dia bangun, dia nanya ini di mana, ’emang mau ke mana?’ kata kondektur, dia jawab mau ke Cirebon, elf ini mau ke Bantarujeg,” ujar pelaku JS, kepada penyidik.
Awalnya, karena merasa kasihan, JS pun mau mengantarkan Bunga ke Bunderan Alamsari, Sumedang Selatan, jalur yang dilalui elf jurusan Cirebon.
Rupanya di tengah perjalanan pulang berubah niat, rencana bejat pun tersirat di kepalanya menyebabkan pelaku membelokkan arah angkot yang dinaiki mereka berdua di wilayah Kecamatan Cisitu.
Perihal elf yang dikemudikannya terperosok masuk jurang bekas galian pasir, JS mengatakan hal tersebut dikarenakan dirinya panik.
JS panik karena ada lampu yang menyorot pada kendaraannya saat dia akan melancarkan aksinya, akhirnya dirinya melajukan kembali kendaraannya secara serampangan, ditambah Bunga terus melawan sehingga dirinya tak fokus pada jalan di depannya. (red)