Home » Cirebon » Ini Rincian Kegiatan DD Tahap 3 Tahun 2019 Desa Dompyong Wetan

Ini Rincian Kegiatan DD Tahap 3 Tahun 2019 Desa Dompyong Wetan

CIREBON – Menjelang pergantian tahun 2019 ke 2020, Pemerintah Desa (Pemdes) Dompyong Wetan, Kecamatan Gebang, Kabupaten Cirebon, kembali menyempurnakan infrastruktur di desanya lewat Dana Desa (DD) tahap IIl tahun anggaran 2019.

Dana desa merupakan anggaran dari Pemerintah Pusat untuk stimulan berkesinambungan ke desa-desa Se Indonesia yang digelontorkan tiap tahun, yang peruntukannya 80 persen untuk bidang infrastruktur 20 persen untuk Pemberdayaan Masayarakat. Adapun penggelontorannya dilakukan menjadi tiga tahap yakni tahap 1 sebesar 20%, tahap 2 sebesar 40% dan tahap 3 sebesar 40%.

Pejabat (PJ) Dompyong Wetan, Saehun kepada Jabar Publisher, Senin (09/12/2019) menjelaskan rincian program di desanya dari DD tahap 3 tahun ini. “DD tahap IlI saya gunankan untuk infrastruktur yaitu hotmix sensit di Dusun 01, pembangunan Tembok Penahan Tanah (TPT) di Dusun 1, 2 dan 3, pemasangan kanopi sebelah barat dan timur Kantor Desa, terus pengadaan genset untuk mesjid Assadah dan musolla Al-Ikhlas, serta Kegiatan Puskesos.

Ia berharap, semua pekerjaan bisa selesai tepat waktu. “Alhamdulillah, selama saya menjadi PJ Kuwu, pajak bumi dan bangunan (PBB) pun sudah kita lunasi. Intinya saya berharap semuanya itu bisa terselesaikan tepat waktu, sebelum kuwu terpilih dilantik dan semoga apa yang kita lalukan bisa bermanfaat untuk masyarakat Desa Dompyong Wetan,” harap Saehun. (adi/crd)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*