Home » Cirebon » DD Tahap II 2019, Desa Kalimekar Bangun Jembatan & Finishing Gedung Serba Guna

DD Tahap II 2019, Desa Kalimekar Bangun Jembatan & Finishing Gedung Serba Guna

CIREBON – Pemerintah Desa (Pemdes) Kalimekar, Kecamatan Gebang, Kabupaten Cirebon, kembali menyempurnakan infrastruktur di desanya lewat program Dana Desa (DD) Tahap II tahun 2019.

GSG KALIMEKAR – Gedung Serba Guna (GSG) Desa Kalimekar tampak dari depan.

Untuk diketahui, dana desa merupakan anggaran dari Pemerintah Pusat untuk stimulan berkesinambungan ke desa-desa Se Indonesia yang digelontorkan tiap tahun, yang peruntukannya 80 persen untuk bidang infrastruktur 20 persen untuk Pemberdayaan Masayarakat.

Kuwu Kalimekar, M. Abdul Rahim, Rabu (28/8/2019) menjelaskan rincian program di desanya yang anggarannya diperoleh dari DD tahap II tahun ini kepada wartawan JP.

“DD tahap dua di bidang infrastruktur, saya gunakan untuk pembangunan jembatan di Blok KUD dan Pembangunan Gedung Serba Guna (GSG) dengan konstruksi dua lantai di Blok Kubang Rati, kemudian untuk bidang pemberdayaan masyarakat, saya gunakan untuk pelaksanaan peringatan hari besar nasional (PHBN) dan peringatan hari besar islam (PHBI), pembinaan kemasyarakatan untuk menunjang keamanan, ketertiban dan perlindungan masyarakat, untuk menunjang kegiatan puskesos, dan program siaga kesehatan,” ungkap Kuwu Kalimekar.

Masih dikatakan Kuwu Rahim begitu dia akrab disapa, untuk pembangunan infrastruktur di Desa Kalimekar kini sudah tahap finishing alias hampir selesai. “Alhamdulillah, keseluruhan hampir 90% kegiatan sudah terlaksana, semoga semua program hasil dari DD tahap II 2019 ini bisa bermanfaat untuk masyarakat, bisa digunakan secara maksimal atas fasilitas yang sudah diwujudkan oleh Pemerintah Desanya. Dan jangan lupa, untuk dijaga dan dirawat bersama,” ungkapnya. (adi)

TAMPAK ATAS – Begini penampakan GSG Desa Kalimekar tampak dari lantai 2.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*