Home » Headline » KPK Tangkap Dua Jaksa

KPK Tangkap Dua Jaksa

JAKARTA – Tim Satgas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dikabarkan menggelar operasi tangkap tangan (OTT) di Jakarta, Jumat (28/6/2019). Dalam OTT kali ini, tim Satgas KPK disebut menangkap sejumlah pihak. Salah satunya seorang Jaksa pada Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta.

Berdasar informasi, Jaksa tersebut berinisial YP yang menjabat setingkat Kepala Seksi ini. YP bersama sejumlah pihak lain diringkus tim Satgas KPK lantaran terlibat transaksi suap.

Sejumlah mobil yang diduga membawa para pihak yang diamankan terlihat memasuki area Gedung KPK, Jakarta, Jumat (28/6/2019) sore.

Namun, belum diketahui secara pasti kasus dugaan suap yang membuat Jaksa YP dan sejumlah pihak lain ditangkap KPK. Termasuk barang bukti yang diamankan tim Satgas dalam operasi senyap ini.

Belum ada konfirmasi resmi dari pihak KPK mengenai OTT ini. Hingga berita ini diturunkan, lima Pimpinan maupun Jubir KPK, Febri Diansyah dan Kabag Pemberitaan dan Publikasi KPK Yuyuk Andriati belum menanggapi permintaan konfirmasi yang dilayangkan awak media.

Sementara itu, Jaksa Agung M. Prasetyo memastikan ada dua orang jaksa yang ditangkap dalam operasi tangkap tangan (OTT) KPK. Operasi ini, disebut Prasetyo, merupakan hasil kolaborasi dengan Kejaksaan.

“Dua orang. Kita berkolaborasi, ditangani bersama,” kata Prasetyo saat dimintai konfirmasi, Jumat (28/6/2019).

Dari informasi yang diterima Prasetyo, dua orang jaksa yang ditangkap dalam OTT KPK bersama Kejaksaan diduga terkait dengan penanganan kasus penipuan. “Informasi terkait (Pasal) 378 penipuan. Pasti, pastinya begitu (diduga menerima suap),” imbuh Prasetyo.

Sementara itu, dari pantauan di gedung Kejati DKI Jakarta, Jl HR Rasuna Said, Jaksel, tim KPK membawa satu orang dalam mobil. Orang tersebut terlihat dikawal seorang lainnya memasuki mobil sekitar pukul 17.30 WIB. Seorang yang dibawa itu diduga merupakan jaksa yang ditangkap KPK. (red/jp)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*