Home » Cirebon » Puskesmas Kalimaro Gak Ada Dokter, Begini Kata Kadinkes

Puskesmas Kalimaro Gak Ada Dokter, Begini Kata Kadinkes

CIREBON – Masyarakat lima desa (Kalimaro, Dompyong Wetan, Dompyong Kulon, Kalipasung, dan Gagasari) Kecamatan Gebang yang biasa berobat ke Puskesmas Kalimaro mengeluhkan tidak adanya tenaga medis (dokter,red). Namun hal tersebut langsung direspon cepat oleh Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Cirebon, Enny Suhaeni.

“Alhamdulillah, hari ini sudah ada yang melamar dokter. Dan bisa untuk ditempatkan di Puskesmas Kalimaro,” kata Enny Suhaeni kepada wartawan, Senin (8/10/2018).

Diakui Enny, dari sebanyak 60 puskesmas yang tersebar di Kabupaten Cirebon, memang ada dua puskesmas yang tidak memiliki dokter atau tenaga medis. “Selain Puskesmas Kalimaro diantaranya Puskesmas Nanggela,” beber Enny.

Jumlah dokter, lanjut Enny, di Kabupaten Cirebon itu ada sekitar 137 tenaga medis atau dokter. Enny juga mengakui bahsa Kabupaten Cirebon masih kekurangan dokter. Daiantaranya tiap puskesmas ada yang memiliki satu dokter dan ada juga yang sudah dua dokter. “Memang idealnya dua dokter. Itupun yang puskesmas memiliki rawat inap dan Poned. Tapi ada juga yang kepala Puskesmasnya merangkap dokter. Jadi kita tinggal nambah satu dokter lagi. Tapi ada juga ada yang sudah 3 dokter,” jelas Enny.

Untuk menjawab keluhan masyarakat kaitan dengan tenaga medis, Enny mentargetkan di bulan ini seluruh Puskesmas yang belum memiliki dokter akan terjawab. “Ya bulan ini lah kita targetkan semua Puskesmas, termasuk Nanggela dan Kalimaro sudah ada tenaga medisnya,” katanya. (gfr)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*