Home » Bekasi » PDIP Kab. Bekasi, Rapat Perdana Konsolidasi dan Bentuk Tim Pemenangan Hasanah

PDIP Kab. Bekasi, Rapat Perdana Konsolidasi dan Bentuk Tim Pemenangan Hasanah

BEKASI – DPC PDI Perjuangan Kabupaten Bekasi gelar rapat perdana konsolidasi dan pembentukan Tim Pemenangan untuk Cagub dan Cawagub pasangan Hasanah di kantor DPC PDI Perjuangan Kabupaten Bekasi, Jumat (19/01/2018).

Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Bekasi, Soleman mengatakan, tim yang dibentuk ini mengacu kepada acuan Tim Pemenangan Jawa Barat yang akan kita lakukan di Kabupaten Bekasi. “Oleh karena itu, dengan terbentuknya tim pemenangan ini kita sudah bisa melakukan kerja-kerja politik mulai dari pemetaan wilayah, analisa suara sekaligus modal kampanye terbaik di Kabupaten Bekasi,” ujar Soleman.

Ia menyebutkan, tim pemenangan yang terbentuk terdiri dari 30 orang yang terbagi dari pengurus dan sayap partai. Karena lebih terorientasi terhadap internal PDI Perjuangan.

Selain itu, Soleman menjelaskan, langkah strategi yang pertama harus bisa meyakinkan sosok kandidat dari PDI Perjuangan adalah orang yang cerdas. Sebab, dua calon kandidat ini adalah di dalam kestrukturan kemiliteran kepolisian ini memiliki jabatan yang cukup fantastis. “Artinya, dari taktik kewilayahan bagi dua calon kandidat ini sudah paham betul mempetakan wilayah serta bagaimana juga mengkondisikan wilayah,” tutupnya.

Sementara itu, Ketua Bapilu PDI Perjuangan Kabupaten Bekasi, Yaya Ropandi menambahkan, salah satu strategi yang akan dilakukan PDI Perjuangan, yaitu dengan mensosialisasikan lewat media sosial (medsos). Karena menurutnya, pihaknya sudah memiliki tim sendiri untuk mengatasi hal itu dan sudah dilakukan.

“Yang kita lakukan di hari ini adalah bagaimana mensosialisasikan pasangan calon ini lebih besar lagi dalam upaya memperkenalkan diri. Di samping itu, secara struktural partai kita sudah bergerak mulai dari DPC, PAC, bahkan ranting sudah tersosialisasi bahwa pasangan Pak TB dan Pak Anton ini mereka sudah paham semua,” paparnya.

Selain itu, lanjutnya, sosialisasi kedua paslon ini di Kabupaten Bekasi belum dilakukan. Baru kemarin dalam acara ceremonial hajatan Pak Jejen Sayuti, di sela-sela itu kita kumpul dan bertemu dengan tokoh-tokoh lainnya.

“Kita juga masih melihat jadwal beliau, timingnya seperti apa nanti kita turunkan di Kabupaten Bekasi baik Pak Hasanuddin maupun Pak Anton,” ucap Yaya.

Tim ini adalah intruksi dari DPD, bahwa hari ini harus terbentuk. “Saya kira, kepentingan tim ini juga untuk meningkatkan soliditas diantara kita, agar bekerja itu dapat terintegrasi. Oleh karena itu, tim berupaya melakukan penghimpunan data-data sekaligus juga membuat semacam data-data, kira-kira turun kemana nantinya kandidat termasuk juga para dewan dari PDI Perjuangan itu mempetakan wilayah dapilnya masing-masing,” imbuhnya.

“Harapan kita tentunya kemenangan yang akan kita raih setelah petanya kita buat. Karena kalau kita lihat Pilgub 2013 di Kabupaten Bekasi 33% kita menang dengan harapan kita bertahan di 33%, paling tidak itu saja,” pungkasnya. (fjr)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*