Semangat Oktober Dengan Sajian Special Iga Bakar Pencok Di HSPKHI
BEKASI – Indonesia kaya akan kuliner dengan ragam sajian nusantara dari berbagai daerah dan cita rasa yang luar biasa di setiap sajian. Oktober 2017 ini, Gendis Restaurant Hotel Santika Premiere Kota Harapan Indah-Bekasi menghadirkan sajian special yang dapat meningkatkan semangat dan suasana hati.
Public Relations Manager, Renata menjelaskan, sajian menu utama kali ini adalah Iga Bakar yang disajikan dengan sambal Pencok. Sensasi rasanya yang pedas lezat dapat menggugah selera dan sangat sesuai dihidangkan saat makan siang. “Iga Bakar Pencok ini dapat dinikmati hanya Rp100.000 nett/pax. Sambil menikmati Iga Bakar Pencok, sajian minuman segar wajib dihadirkan untuk menambah keceriaan,” paparnya, Kamis (19/10).
Selain itu, Creamy Mango menjadi sajian minuman special yang dihadirkan di Gendis Restaurant Hotel Santika Premiere Kota Harapan Indah-Bekasi periode Oktober 2017. Kesegaran buah mangga yang bercampur dengan coconut cream ini dapat dinikmati hanya Rp35.000 nett / pax.
“Setelah menikmati sensasi pedas lezat Iga Bakar Pencok dan kesegaran Creamy Mango, Gendis Resturant Hotel Santika Premiere Kota Harapan Indah-Bekasi juga menyajikan Oreo Cheez Pie,” ujar Renata.
Ia menambahkan, renyahnya pie, biskuit oreo berpadu dengan cream keju LP ini wajib dicicipi setelah makan siang atau saat santai sore hari. “Sajian penutup lezat ini juga dapat dinikmati hanya Rp55.000 nett /pax,” pungkasnya. (fjr)