CIREBON – Panitia Pengawas Pemilihan Umum (Panwaslu) Kabupaten Cirebon mengaku belum mendapatkan kendaraan operasional panwaslu. Bahkan selain operasional untuk keperluan jelang Pilkada, logisitik untuk kesekretariatan dan lainnya pun belum terpenuhi.
Ketua Panwaslu Kabupaten Cirebon, Nunu Sobari sangat membutuhkan fasilitas kendaraan operasional tersebut. Pasalnya pada tahun 2009 silam Panwaslu Kabupaten Cirebon ini difasilitasi mobil operasional dengan cara pinjam pakai. Namun hingga saat ini mobil operasional panwaslu juga belum diberikan oleh Pemerintah Daerah.
“Kami sudah melayangkan surat hingga yang kedua kalinya, namun lagi-lagi belum ada balasan terkait pinjam pakai mobil tersebut,” kata Nunu kepada wartawan, Senin (9/10/2017).
Dikatakan, Rencananya kepada pemerintah daerah dibulan Oktober ini pun akan melayangkam surat kembali, tujuannya agar pinjam pakai kendaraan operasional dari Pemerintah daerah untuk Panwaslu segera direalisasi. Sebab, kendaraan oprasional ini sangat urgent. Apalagi, saat ini panwaslu sedang membuka rekrutmen Panwascam.
“Kami harap, Pemda bisa mengerti kebutuhan panwaslu saat ini agar mobilisasi kita bisa berjalan dengan maksimal,” pungkasnya. (gfr)