Home » Cirebon » Menara Diskominfo Roboh, Jaringan Internet 40 Kec Dan 32 Dinas Terganggu

Menara Diskominfo Roboh, Jaringan Internet 40 Kec Dan 32 Dinas Terganggu

CIREBON – Pasca menara telekomunikasi milik Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Cirebon roboh diterjang angin puting beliung, kemarin sore yang mengakibatkan jaringan internet di hampir seluruh 40 kecamatan dan 32 dinas terganggu.

Tetapi imbas tersebut tidak jadi kendala bagi dinas pelayanan yang ada di Kabupaten Cirebon seperti Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil).

Diakui Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Cirebon, Mohammad Syafrudin mengaku kendala sedikit ada meskipun tidak separah itu, karena aku dia, pihaknya memiliki pemancar radio yang suatu saat dibutuhkan jika terjadi seperti halnya saat ini. “Alhamdulillah dinas kami tidak mengalami kendala yang parah, namun hanya sedikit yang terganggu pada pelayanan, kalau seandainya memakai internet dari Kominfo kita lancar, namun saat ini kita memakai radio yang dimiliki kita agak sedikit berbeda,” jelas Syafrudin kepada wartawan melalui sambungan telepon selulernya, Rabu (29/3/2017).

Dikatakan, seandainya memakai internet dari Kominfo pada saat konsolidasi perekaman e-KTP hanya membutuhkan waktu 2-3 detik saja, namun semenjak memakai radio yang dimilikinya ini sedikit berbeda yakni dengan kecepatan 7-8 detik. “Ya perbedaan sih pasti ada ya, yang namanya juga kapasitas radio juga berbeda, tetapi pelayanan tetap berjalan tidak ada kendala sama sekali,” jelasnya.

Disinggung apakah di setiap kecamatan pelayanan juga terganggu, Syafrudin menegaskan pelayanan di seluruh kecamatan juga tidak ada kendala sama sekali, namun ada satu dua kecamatan yang terganggu tetapi bukan karena gara-gara jaringan Kominfo. “Yang di seluruh kecamatan saya tegaskan untuk pelayanan tidak ada kendala, sama seperti halnya disini baik-baik saja, namun ada satu dua kecamatan, mungkin akibat dari kecamatan itu karena trouble serangan petir, diharapkan masyarakat tidak perlu takut dengan pelayanan e-KTP maupun Akte kelahiran dan lainnya karena pelayanan kita tetap berjalan normal seperti biasanya,” tukasnya. (gfr)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*