Home » Cirebon » Jalur Alternatif Cirebon – Kuningan Rusak Parah

Jalur Alternatif Cirebon – Kuningan Rusak Parah

CIREBON – Jalan penghubung antar Kabupaten Kuningan dengan Kabupaten Cirebon tepatnya jalan Pangeran Panjunan yaitu jalan penghubung antara Desa Cisaat dan Sindangjawa Kecamatan Dukupuntang Kabupaten Cirebon menuju Mandirancan Kabupaten Kuningan kondisinya rusak parah. Sejumlah lubang berukuran cukup besar tampak menganga sepanjang jalan tersebut.

Pengguna jalan sekaligus warga Desa Cisaat Junadi (56) saat dimintai keterangan mengatakan bahwa kondisi Jalan P. Panjunan sudah rusak sekitar tiga bulan lalu. Hingga saat ini pun kondisi jalan tersebut tambah rusak, karena dipenuhi lubang. “Sebenarnya sih sudah diperbaiki dengan cara ditambal-tambal pada tahun lalu, tapi tidak berlangsung lama karena, tiga bulan kemudian muncul lagi,” kata Jun, Senin (16/1/2017). Menurutnya, rusaknya jalan tersebut dikarenakan saat hujan turun jalan tersebut selalu digenangi air. “Saat hujan, jalan itu sudah seperti selokan sehingga jalannya cepet rusak. Padahal jalan ini tergolong ramai dilalui kendaraan,” tambahnya.

Terpisah, Kuwu Desa Cisaat, H. Meskinah menambahkan pihaknya sudah berkoordinasi dengan dinas terkait tetapi belum ada realisasinya. “Mungkin tahun ini bisa segera diperbaiki. Karena jalan ini sangat ramai kendaraan,” ujarnya. Dikatakannya, jalan P. Panjunan jalan penghubung ke Kabupaten Kuningan sehingga setiap harinya ramai kendaraan. “Jalan ini selain menuju Kuningan, juga jalan penghubung Desa Mandala dan Cikalahang dan ini jalan pintas yang ramai kendaraan,” katanya. Ia berharap dinas terkait dapat memperbaikinya ditahun ini, terlebih kontruksi jalan ini di rabat beton. “Pengennya sih di beton biar kuat. Karena memang jalan ini selalu dilalui mobil-mobil besar,” pungkasnya. (gfr)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*