Home » Nasional » Sidak ke Pasar BSD Tangerang, Menteri asal Cirebon Dicuekin Pedagang

Sidak ke Pasar BSD Tangerang, Menteri asal Cirebon Dicuekin Pedagang

JAKARTA – Blusukan ke Pasar Modern BSD, Tangerang, Minggu (7/8/2016), Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita, dicuekin para pedagang dan warga yang ada di lokasi. Hari ini, menteri asal Cirebon itu melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke Pasar Modern BSD, Tangerang.

Sejak ditunjuk menjadi menteri perdagangan, kali ini merupakan ‘blusukan’ pertama kalinya. Politisi Nasdem ini pun menjadi pusat perhatian para pedagang dan pembeli. Para pembeli pun berkeluh kesah tentang harga-harga kebutuhan pokok yang masih tinggi.

“Pak, Sampai sekarang harga-harga masih naik. Ayam yang biasanya Rp 50.000 sampai sekarang masih Rp 70.000. Sayur juga naik, cabai dari sebelum lebaran sudah naik sekarang masih tinggi,” curhat salah satu pembeli di Pasar Modern BSD, Tangerang, Minggu (7/8).

Enggartiasto pun mendengarkan keluh kesah para pembeli. Dia berjanji akan memperhatikan harga-harga kebutuhan pokok. “Kita akan perhatikan terus,” jawabnya.

Namun, berbeda dengan pengunjung lain yang bernama Wati (42). Wati malah tidak mengenali Menteri Perdagangan yang baru ditunjuk Presiden Joko Widodo ini.

“Itu Menteri ya? Mau ngecek harga daging ya? Bilang ya harganya masih Rp 130.000 per kg. Katanya sudah turun, bagaimana sih,” cetusnya.

Setelah berkeliling di Pasar Modern BSD, rencananya Enggartiasto akan langsung mengunjungi Pasar Anyar Tangerang. Kemudian, dia akan mengunjungi Feedlot PT Tanjung Unggul Mandiri (TUM). Serta, melakukan dialog dengan Asosiasi Pengusaha Importir Daging Indonesia (ASPIDI), Asosiasi Industri dan Distributor Daging Indonesia (AIDDI), Asosiasi Pedagang Daging Indonesia (APDI), Asosiasi Pengusaha Protein Hewani Indonesia (APPHI), National Meat Processor Asociation (NAMPA). (jp)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*