Home » Headline » Ini Pesan Istri Kang Aher untuk Insan Pers 
????????????????????????????????????

Ini Pesan Istri Kang Aher untuk Insan Pers 

SUBANG – Setiap orang selalu menbutuhkan informasi. Didukung dengan kemajuan teknologi yang semakin canggih, memudahkan seluruh masyarakat mengakses semua informasi yang diinginkan, termasuk anak-anak yang difasilitasi gawai pintar oleh orang tuanya.

Penasehat Ikatan Keluarga Wartawan Indonesia (IKWI) Jawa Barat Netty Prasetiyani Heryawan mengatakan hal ini bisa memberikan dampak negatif pada perkembangan karakter anak, mengingat informasi yang diserapnya dari media tidak semuanya edukatif. Bahkan hasil penelitian menunjukkan anak-anak usia Sekolah Menengah Pertama (SMP) menghabiskan 14.000 jam waktunya untuk menonton televisi.

“Media memiliki kekuatan yang sangat dahsyat, mampu mengubah dunia dan merubah peradaban”, ungkapnya pada acara Gathering IKWI Nusantara di Sari Ater Subang, Kamis (28/07).

Netty mengajak para insan media maupun istri-istri wartawan yang tergabung dalam IKWI, untuk senantiasa menyampaikan informasi yang berdampak positif, dan tidak mengutamakan sisi menarik semata.

“Banggalah jika tulisan kita dapat mengedukasi. Setiap pesan yang dilempar melalui media harus memberikan dampak positif”, arah Netty.

“Saya berharap IKWI dapat menjadi pelopor dalam menghadirkan informasi yang edukatif. Mari implementasikan tekad kita bagi pembinaan keluarga dan pembelaan dasar negara”, ajaknya mengutip mars IKWI. (jp)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*