BEKASI – Setelah sukses dengan outlet pertamanya di Mal Metropolitan yang berfokus pada penjualan sepatu, Hush Puppies kini resmi membuka outlet terbarunya di Mal yang sama khusus untuk menjual pakaian yang berlokasi di lantai 1 unit 18-19 dengan luas 31,88sqm.
Saat ini Hush Puppies memiliki 2 outlet di Mal Metropolitan, Jalan KH Noer Ali-Kalimalang, Bekasi Selatan, Kota Bekasi, dan hingga saat ini Hush Puppies telah resmi memiliki 56 outlet yang tersebar di seluruh Indonesia.
Marketing Communications (MarComm) Manager Brand Hush Puppies, Yugho menjelaskan, Hush Puppies selalu mengembangkan bisnisnya guna memberikan pelayanan terbaik kepada pelanggan dan mencoba untuk lebih dekat dengan cara tetap menjadi inspirasi bagi para penggunanya.
Menurut Yugho, saat ini Bekasi termasuk salah satu kota yang maju, baik dilihat dari segi jumlah penduduk dan juga dari segi aspek pembangunan yaitu seperti mall, apartment, perumahan dan lain-lain. “Dengan adanya kemajuan yang pesat seperti ini, besar harapan kami bisnis yang kami jalankan di Kota Bekasi juga akan mengalami kemajuan yang sama seperti kemajuan lainnya,” ujarnya kepada Jabar Publisher, Selasa (24/05).
Selain itu, dengan memperkuat tampilan visual dari produk yang dijual dan didukung dengan atmosphere yang sangat nyaman, Hush Puppies memberikan pengalaman dan kenyamanan berbelanja untuk pelanggan setia. “Dengan cara seperti ini, pelanggan akan selalu berharap dan kembali untuk berbelanja di outlet Hush Puppies,” katanya.
Yugho menyebutkan, Hush Puppies tersebar di berbagai kota besar seperti, Jakarta, Depok, Tangerang, Bandung, Cirebon, Yogyakarta, Semarang, Surabaya, Medan, Makassar, Manado, Pontianak, Bali, dan masih banyak kota-kota yang belum disebutkan.
Dirinya berharap, outlet yang berada di Kota Bekasi bisa masuk top 5 chart penjualan. “Harapan kami ke depannya, outlet-outlet yang berada di Kota Bekasi bisa masuk ke dalam top 5 chart penjualan Hush Puppies yang sebelumnya masih diduduki oleh kota-kota besar seperti Jakarta, Semarang, Surabaya, Medan, dan Makassar,” pungkas Yugho. (fjr)