TASIKMALAYA – Akibat longsor, Jalan Ci Merak yang menghubungkan Kecamatan Purbaratu dan Kecamatan Tawang Kota Tasikmalaya, kondisinya rusak parah. Bahkan, jalan tersebut hampir putus. Namun demikian, masih banyak pengguna jalan yang memaksakan melintasi jalan tersebut. Padahal, kondisi itu sangat berdampak pada keselamatan dan jiwa, terlebih jika longsor susulan datang.
Beranjak dari itu, Pemkot Tasikmalaya pun tak tinggal diam. Wali Kota Tasikmalaya, Budi Budiman langsung turun dan menginstruksikan OPD terkait untuk segera melakukan perbaikan. Tak hanya itu, orang nomor satu di Pemkot Tasikmalaya itu juga langsung melakukan komunikasi dengan Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Citanduy. Alhasil, pihak BBWS Citanduy pun menyanggupi untuk segera melakukan perbaikan.
“Pak Wali langsung turun tangan. Beliau langsung menginstruksikan OPD terkait dan berkoordinasi dengan BBWS Citanduy untuk segera melakukan perbaikan,” ujar Wakil Walikota Tasikmalaya Dede Sudrajat, Jumat(3/3/2016).
Namun soal kepastian kapan pelaksanaannya, Dede mengaku tidak mengetahuinya. “Untuk pengerjaannya perbaikan sediri kapan akan dimulai, belum tahu,” katanya.
Untuk diketahui, dengan kondisi jalan demikian, aktifitas warga di tiga kelurahan terganggu. Warga berharap, perbaikan jalan tersebut segera terealisasi. Pasalnya, secara tidak langsung akses jalan itu merupakan salah satu faktor penunjang perekonomian warga dalam memasarkan hasil buminya,
“Kami berharap bisa secepatnya dilakukan perbaikan,” ujar warga, Adi Heryadi (43). (and)
Hati-hati!!