Home » Cirebon » Demi Sukses Pilkada 2018, KPU Datangi Kantor DPD Nasdem Kab Cirebon

Demi Sukses Pilkada 2018, KPU Datangi Kantor DPD Nasdem Kab Cirebon

CIREBON – Sosialisasikan Peraturan KPU (PKPU) yang baru menyoal tahapan Pilkada 2018, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Cirebon datangi Kantor Sekretariat DPD Partai Nasdem Kabupaten Cirebon, di Jalan Raden Dewi Sartika, Kelurahan Kenanga, Kecamatan Sumber, Rabu (17/2/2016).

Dalam kunjungan yang dilakukan sekitar jam 09.00 WIB itu, rombongan KPU Kabupaten Cirebon menyampaikan aturan-aturan baru terkait tahapan pelaksanaan Pilkada serentak 2018. Dimana dalam Pilkada serentak 2018 itu, Kabupaten Cirebon menjadi salah satu daerah pelaksana pesta demokrasi tersebut.

“Kunjungan ini dilakukan supaya partai mengetahui perkembangan tentang tahapan Pilkada dan Pileg. Harapannya? agar dalam pelaksanaannya nanti bisa berjalan dengan baik,” ujar Ketua KPU Kabupaten Cirebon, Saefuddin Jazuli.

Selain itu, tambah dia, kegiatan tersebut juga untuk membangun kesapahaman dengan Partai Nasdem terkait aturan-aturan dan pelaksanaannya. “Kesempatan ini juga untuk menampung beberapa masukan dari partai politik guna kepentingan dalam menjalankan proses Pilkada, dan penyelenggaran Pemilu,” katanya. (bay)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*