CIREBON – Satuan Reskrim (Satreskrim) Polres Cirebon beserta Polsek Klangenan, kembali mendatangi lokasi penangkapan jaringan ISIS di Desa Orimalang Kecamatan Klangenan Kabupaten Cirebon.
“Kedatangan kami ke lokasi hanya untuk melakukan penggeledahan ulang serta pemeriksaan saksi-saksi,” ujar Kapolres Cirebon, AKBP Sugeng Haryanto, Rabu (10/2/2016), saat dihubungi lewat ponsel.
Dikatakan dia, hal tersebut dilakukan untuk menggali saksi-saksi dan melakukan penggeledahan ulang. “Ke Orimalang itu cuman lagi melalukan penggeledahan ulang, serta mau periksa saksi-saksi,” kata AKBP Sugeng. (gfr)