PURWAKARTA – Bupati Purwakarta, Dedi Mulyadi memanfaatkan waktu singkat bertemu Presiden Jokowi dengan melobi program pembangunan rumah potong hewan (RPH) dan lahan peternakan sapi. Pertemuan singkat antara Dedi Mulyadi dengan Presiden Jokowi terjadi di sebuah rumah makan di Purwakarta. Dedi sengaja menjamu Jokowi usai meresmikan ground breaking kereta cepat, di Kecamatan Cikalong Wetan, Kabupaten Bandung Barat, Kamis (21/1/2016).
“Program tersebut untuk membantu pemenuhan kebutuhan pasokan daging sapi Jakarta dan Jawa Barat. Saya siap menyediakan lahan peternakan hingga 10 ribu hektare yang tersebar di lima kecamatan, Kecamatan Bojong, Jatiluhur, Campaka, Cibatu, dan Babakan Cikao,” ujar Dedi kepada Jokowi.
Alhasil, Jokowi menyambut baik program tersebut dan memintanya untuk menindaklanjuti dengan Teten Masduki. Pembangunan RPH dan peternakan sapi tersebut, diyakini Dedi Mulyadi dapat mempercepat distribusi. Sebab, jarak Purwakarta dengan Jakarta yang hanya sekitar dua jam. Selain itu, Purwakarta memiliki kondisi geografi yang cukup strategis dan cocok untuk peternakkan sapi.
Terlebih, kapal ternak yang disiapkan Presiden Jokowi pada November silam untuk mengangkut sapi dari Nusa Tenggara Timur (NTT) telah dua kali kembali ke Jakarta dalam kondisi kosong. Padahal, kapal ternak tersebut disiapkan guna membantu pemenuhan kebutuhan daging nasional, terutama untuk wilayah Jakarta. (bay)