Home » Karawang » Gebang Karawang » Meski jadi Partai Koalisi Pengusung, PPP Ogah Minta “Jatah” ke Cellica

Meski jadi Partai Koalisi Pengusung, PPP Ogah Minta “Jatah” ke Cellica

KARAWANG- Sebagai salah satu partai koalisi pendukung pasangan pemenang Pilkada Karawang 2015, Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten Karawang di bawah kepemimpinan H. Lina Sugiharti mengku ogah minta “jatah” kepada pimpinan Pemkab Karawang yang diusungnya. PPP menyatakan, partainya bukan partai pengemis.

“Saya instruksikan kepada seluruh jajaran pengurus untuk tidak meminta “jatah” kepada pimpinan Pemkab Karawang yang baru, Cellica-Jimmy. Kita bukan partai pengemis,” ujar Ketua PPP Karawang, H. Lina Sugiharti, saat memberikan sambutan dalam acara pesta rakyat yang diadakan di halaman rumahnya, kemarin.

Dikatakan dia, jika ada kader atau pengurus partainya yang minta-minta “jatah”, dirinya minta Cellica-Jimmy untuk segera memberitahukannya. “Jika ada kader saya nanti yang mengemis di pemerinrahan ibu Cellica tolong konfirmasi kepada saya,” tegasnya.

Dirinya menyampaikan atas nama pribadi dan partai mengucapkan selamat kepada dr. Cellica Nurachadiana sebagai Bupati terpilih dan Ahmad Zamaksyari sebagai Wakil Bupati terpilih.” Maka dari ini kami sebagai partai koalisi mengadakan pesta kemenangan rakyat,” ujarnya. (plz)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*