Home » Karawang » Ngotot Datang ke Purwakarta, FBAMS Ancam Kerahkan Massa Hadang Habib Rizieq

Ngotot Datang ke Purwakarta, FBAMS Ancam Kerahkan Massa Hadang Habib Rizieq

PURWAKARTA – Jelang kedatangn Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab ke Purwakarta, Jawa Barat, “kegaduhan” semakin nyaring di daerah tersebut.

Kelompok massa yang menamakan diri Forum Bersama Aliansi Masyarakat Sunda (FBAMS) mengaku akan mengerahkan massa dalam jumlah besar untuk melakukan penghadangan tetrhadap Habib Rizieq. Selain itu, mereka juga mengancam akan menutup akses tol dan akan melakukan sweeping jika Rizieq tetap memaksakan diri datang ke Purwakarta.

“Kalau Rizieq tetap memaksa datang, kami akan menggelar aksi secara besar-besaran, dengan menurunkan ribuan orang. Kami akan menghadang kedatangan Rizieq di setiap pintu tol dan men-sweeping lokasi acara,” ujar Ketua Forum Bersama Masyarakat Sunda Farid Farhan, Jumat (18/12/2015).

FBAMS menilai, Habib Rizieq telah menabuh genderang permusuhan, setiap ia berceramah terkait Purwakarta. Untuk  itu, massa pun mengecam setiap aksinya, atau pun kegiatan yang melibatkan Habib Rizieq.

“Ceramah yang disampaikan Rizieq tidak mengajarkan nilai keislaman tetapi semua isinya ajakan permusuhan,” katanya.

Habib Rizieq dijadwalkan akan hadir di Purwakarta dalam kegiatan pelantikan pengurus FPI wilayah Purwakarta. Awalnya, kegiatan yang dijadwalkan pada Sabtu 19 Desember 2015 ini akan digelar di Universitas Pendidikan Indonesia PUrwakarta. Namun, karena ditolak, akhirnya kegiatan dilakukan di sebuah pesantren di kawasan Munjul, Purwakarta. (bay)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*