CIREBON – Cirebon Timur kembali heboh dengan aksi tawuran antar pelajar yang menewaskan 1 orang, Senin (6/8/2024) sore. Korban adalah A, pelajar SMPN 1 Pabuaran asal Desa Pabuaran Kidul, Kec Pabuaran, Kab Cirebon yang harus meregang nyawa dalam insiden tersebut.
Menurut informasi yang diperoleh JP dari salah satu sumber menyebutkan, Insiden tawuran tersebut terjadi di underpass Tol Kanci – Pejagan (Terowongan Tol) yang masuk dalam wilayah Desa Cangkuang, Kec Babakan.
“Yang tawuran siswa SMP Nepab (Negeri Pabuaran) dan Newal (Negeri Waled). Korban bernama A, warga Pabuatan Kidul. TKP nya di terowongan Tol Cibogo Depok,” ungkap sumber JP.
Ia menyebutkan, selain korban tewas tersebut ada 1 lagi korban luka yang juga tengah dirawat di RSUD Waled yakni seorang pelajar asal Desa Jatirenggang, Kec Pabuaran, Kab Cirebon.
Berdasarkan informasi, jenazah korban tawuran hingga Senin malam masih berada di RSUD Waled. Bahkan sejumlah petugas dari Polsek Babakan masih berada di sana guna mendalami insiden tawuran yang mengakibatkan hilangnya nyawa pelajar ini.
Bahkan satgas (Lugu Polisi) dari kedua desa yakni Desa Pabuaran Kidul dan Jatirenggang turut berada di RSUD menunggu kedatangan keluarga korban. Informasi yang diterima redaksi, korban dimakamkan pagi ini di TPU setempat.
Hingga berita ini diturunkan, Tim JP masih menunggu konfirmasi resmi dari Humas Polresta Cirebon, mengingat insiden tawuran yang mengakibatkan tewasnya seorang pelajar itu langsung ditangani oleh Polresta Cirebon. Kendati demikian, Kapolsek Babakan Iptu Sugiharto S.H membenarkan adanya insiden tawuran yang menewaskan seorang pelajar. (jay/crd)
[email protected]