CEWEK matre? Agaknya sekarang ini udah bukan sesuatu yang tabu. Cuma cowok kere yang bilang cewek matre. Dan percuma aja, punya cowok kece tapi boke, semuanya pengen gratisan.
Kalimat di atas merupakan penggalan dari pesan yang disampaikan dari lagu “SSG (Semuanya Serba Gratisan)”, yang merupakan single terbaru penyanyi cantik Selvi Kitty. Lagu bergenre Dangdut Remiz berlabel Nagaswara yang diciptakan Awan D’rama ini diramalkan bakal nge-hits dan mensejajarkan si Ketty Perry-nya Indonesia dengan penyanyi-penyanyi papan atas di negeri ini.
Betapa tidak, lagu yang digarap apik melalui mix dari Dj Donnal ini, selain irama dan liriknya asik, juga dibawakan dengan indah oleh penyanyi pemilik wajah cantik, body aduhay plus suara manja. Tentu saja, “SSG” bisa dengan cepat diterima masyarakat dan menjadikannya lagu populer.
“Jujur ya, aku sangat suka dengan lagu ini. Di single ini aku merasa total dan menemukan kecocokan. Kayaknya ini lagu aku banget,” ujar Selvi, saat berbincang dengan Jabar Publisher.
Lagu itu, jelas Selvi, bercerita tentang kehidupan percintaan. Dimana si cewek mempunyai kekasih yang tidak pernah mau mengeluarkan uang. Cowoknya itu, hanya bisa memberikan janji. “Dia janjiin mau beli ini, beli itu, tapi nyatanya gak ada. Terus tiap jalan kemana-mana, selalu si ceweknya yang bayarin,” kata Selvi.
Selvi memang cantik, badannya begitu indah dengan balutan kulit putih nan mulus. Mojang kelahiran Tasikmalaya tahun 1993 ini, juga memiliki karakter suara yang khas. Manja, itulah karakter suaranya. Dengan membawakan lagu “SSG” ini, karakter vokalnya begitu keluar, hingga menjadikan “SSG” sangat enak
didengar. “Untuk di Nagaswara sendiri, ini merupakan single perdana aku,” ucapnya.
Bagi sang pencipta “SSG”, Awan D’rama, lagu tersebut mamang diciptakannya secara khusus untuk Selvi. Dia menciptakan lagu itu lantaran melihat karakter Selvi yang khas. Selain itu, tentunya vokal Selvi yang asik, manja. “Setelah saya bikin, ternyata lagu ini emang cocok buat Selvi. Lagu ini unik, dengan pesan yang ringan,” ujar Awan.
Selain membuat lagu SSG milik Selvi, Awan juga sebelumnya sukses membawa Bebizie ngetop dengan lagu ciptaannya. (bay)