Bandung. Dalam rangka melaksanakan koordinasi penanggulangan penyebaran Covid-19, Gubernur Provinsi Jawa Barat, Ridwan Kamil melaksanakan silaturahmi kepada Pimpinan Lembaga Pendidikan TNI-Polri. Komandan Kodiklat TNI AD, Letjen TNI AM. Putranto, S.Sos turut berpartisipasi dalam silahturahmi secara virtual di ruang kerja Dankodiklatad, Kamis (16/7/2020).
Mengawali silaturahmi, Ridwan Kamil mengutarakan situasi dan kondisi terkini tentang perkembangan Covid-19 khususnya di Jawa Barat. Menurut Ridwan, Jawa Barat merupakan daerah dengan penduduk lebih dari 50 juta orang, sehingga termasuk wilayah dengan resiko tinggi. Adapun persebaran Covid-19 di Jawa Barat sebagian besar berada di daerah tengah dan utara yakni wilayah Bodebek dan Bandung Raya.
Namun demikian, menurut Ridwan, Jabar memiliki positivity rate dibawah 5%, sehingga penyebaran Covid-19 ini dapat dikatakan terkendali di wilayah Jabar. Selain itu juga Jabar dapat dikatakan sebagai provinsi swasembada produksi alat untuk melawan Covid-19 yakni dengan adanya produksi alat ventilator, APD baju Hazmat, masker bedah, larutan reagen PCR dan juga alat rapid tes.
Dalam acara diskusi, Dankodiklatad menyampaikan kondisi terkini dari siswa Pusdikpom terhitung pada Rabu (15/7/2020) sebanyak 101 pasien yang terpapar virus Covid-19 dinyatakan negatif. Selanjutnya hari ini juga Kamis (16/7/2020) sudah dilaksanakan tes swab ketiga guna memastikan kondisi terkini siswa dan organik Pusdikpom. Sesuai petunjuk Kasad, Jenderal TNI Andika Perkasa bahwa nantinya perkembangan kesehatan siswa dan organik ini akan terus dipantau sehingga siap untuk dapat memberikan donor guna kepentingan terapi plasma convalesence.
Menurut Dankodiklatad, para pasien di Pusdikpom yang semuanya merupakan Orang Tanpa Gejala (OTG) tetap melaksanakan gaya hidup sehat. Kedatangan Kasad ke Pusdikpom, pada Sabtu (11/7/2020) meningkatkan motivasi dan semangat Prajurit Pusdikpom untuk dapat segera pulih. Didukung dengan adanya asupan makanan bergizi, minum suplemen vitamin secara rutin dan tetap berolahraga dengan baik, memberikan hasil yang baik bagi kesembuhan pasien di Pusdikpom.
Turut hadir dalam silaturahmi virtual ini, Dansesko TNI, Pangdam III/Siliwangi, Kapolda Jabar, Danseskoad, Danseskoau, Dan Secapa AD, Dankoharmat AU, para Danlanud se-Jabar, Ka Sespim Polri, Danpusdikkav serta undangan lainnya. (rls/penkodiklatad)