Home » Cirebon » Aneka Ragam Kegiatan Hasil DD Tahap III 2019 Mantapkan Desa Ciledug Tengah

Aneka Ragam Kegiatan Hasil DD Tahap III 2019 Mantapkan Desa Ciledug Tengah

CIREBON – Pemerintah Desa (Pemdes) Ciledug Tengah (Citeng), Kecamatan Ciledug, Kabupaten Cirebon, kembali menyempurnakan infrastruktur di desanya lewat Dana Desa (DD) tahap IIl tahun 2019.

Kuwu Ciledug Tengah, Endang Supriatna, kepada Jabar Publisher, Kamis (26/12/2019) menjelaskan rincian program di desanya dari DD tahap tiga tahun ini yang beraneka ragam. “DD tahap IlI saya gunankan untuk infrastruktur Pembangunan Poskesdes, Pembanguan Rumah Tidak Layak Huni (Rutilahu) sebanyak 5 unit, dengan rincian di Blok Paing 2 unit, di Blok Manis 2 unit dan di Blok Ampera 1 unit. Selanjutnya Penerangan Jalan Umum (PJU) lingkungan. Untuk kegiatan Pemberdayaan Masyarakat nya saya alokasikan untuk Kegitan Pengajian Umum dan PKK,” ungkap Endang Supriatna.

Kuwu Ciledug Tengah mengakui masih banyak PR dalam bidang pembangunan yang harus Dibenahi. “Insya Allah bilamana DD tahun depan cair kami akan gunakan anggaran tersebut untuk di bidang pembangunan. Saya ingin desa Ciledug kedepannya lebih baik lagi dan sejahtera,” pungkas Endang Supriatna.

Sebagai informasi, dana desa merupakan anggaran dari Pemerintah Pusat untuk stimulan berkesinambungan ke desa-desa Se-Indonesia yang digelontorkan tiap tahun, yang peruntukannya 80 persen untuk bidang infrastruktur 20 persen untuk Pemberdayaan Masayarakat. Prosentase pembagian anggaran untuk fisik dan non fisik bisa saja berbeda tergantung taraf kemajuan desa itu sendiri. (crd)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*