Home » Cirebon » Partai Pengusung Serahkan Pendaftaran Dua Nama Bacawabup Pengganti Gotas

Partai Pengusung Serahkan Pendaftaran Dua Nama Bacawabup Pengganti Gotas

Partai Pengusung Serahkan Pendaftaran Dua Nama Bacawabup Pengganti Gotas

CIREBON – Pengisian jabatan wakil bupati pengganti Tasiya Soemadi Al Gotas. Partai pengusung dalam hal ini melalui DPC PDI Perjuangan Kabupaten Cirebon menyerahkan berkas pendaftaran calon wakil bupati pengganti Tasiya Soemadi tersebut ke panitia pemilihan (panlih) wakil bupati Cirebon di DPRD.

Usai menyerahkan berkas pendaftaran bakal calon wakil bupati Cirebon pengganti Tasiya Soemadi Al Gotas, Ketua DPC PDI Perjuangan, H Mustofa SH menyampaikan, sesuai dengan tahapan yang telah ditentukan panlih bahwa pendaftaran untuk calon wakil bupati pengganti Tasiya Soemadi sudah bisa dilakukan.

“Sesuai jadwal yang telah ditentukan oleh panitia hari ini dan besok mulai dibukanya pendaftaran. Nah hari ini kita mendaftarkan dua bakal calon wakil bupati Cirebon yang pertaman Fredi Fibrina dan yang kedua Selly A Gantina,” kata Jimus sapaan akrabnya Mustofa kepada wartawan, Jum’at (18/8/2017).

Kaitan dengan pelantikan, pihaknya sudah menyerahkan berkas dua nama bakal calon wakil bupati penggati kepada panlih, langkah berikutnya itu adalah ada tahapan yakni verifikasi. “Kita serahkan sepenuhnya kepada panitia, kita sebagai partai pengusung secepatnya agar ada penggantinya,” ungkap Jimus.

Sementara itu secara terpisah panitia pemilihan (panlih) wakil bupati DPRD Kabupaten Cirebon mulai tancap gas. Pasalnya, pemilihan wakil bupati Cirebon pengganti Tasiya Soemadi dipastikan akan di paripurnakan tanggal 31 Agustus mendatang.

“Berkas kedua calon sudah masuk, untuk verifikasi batas akhir sampai tanggal 28, kalau seandainya calon ada yang kurang lengkap maka segera karena tanggal 29 panitia sudah harus menetapkan nama calon dan pengundian nomor urut serta tanggal 31 kita paripurnakan. Kalau masalah pelantikan kita belum tahu,” bebernya. (gfr)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*