Home » Cirebon » Pemkab Cirebon Siapkan Rp 140 Miliar untuk Gaji 13 dan 14 PNS

Pemkab Cirebon Siapkan Rp 140 Miliar untuk Gaji 13 dan 14 PNS

CIREBON – Seluruh Pegawai Negeri Sipil (PNS) se-Indonesia tidak terkecuali 15.459 PNS Kabupaten Cirebon sedang menanti datangnya gaji 13 maupun 14. Pasalnya gaji 13 yang digadang-gadang akan cair pada awal bulan puasa nyatanya hingga sekarang belum ada tanda-tanda pencairan.

Ditemui diruang kerjanya, Kepala bagian (Kabag) Keuangan pada Sekretariat Daerah Kabupaten Cirebon, Asep Sutandi mengutarakan, pihaknya sudah mengalokasikan dana untuk gaji 13 dan 14 sebesar kurang lebih 140 miliar, namun pihaknya tidak bisa mencairkan karena menunggu Peraturan pemerintah terlebih dahulu. “Anggaran kita sudah terparkir sebanyak 140 miliar, keselurahan dana tersebut dari dana alokasi umum,” kata Asep kepada Jabar Publisher, Kamis (9/6/2016).

Dikatakan Asep, gaji 13 yang akan disebarkan ke 15.459 PNS se-Kabupaten Cirebon ini merupakan acuan pembayaran setiap bulan para PNS menerima gaji, tetapi untuk gaji 13 mekanismenya ialah mereka (PNS. red) menerima penuh sama setiap mereka menerima gaji tiap bulannya tetapi hanya tidak ada tunjangan beras. “Besarannya sama gaji 13 ini, namun yang membedakan hanya tidak adanya tunjangan beras, sedangkan gaji 14 yang hanya baru ada di tahun 2016 besaran gajinya ialah sama dengan gaji tiap bulan tetapi hanya pokoknya aja, tetapi itu baru prediksi saya, nanti mekanisme pencairan kita mengacu pada peraturan pemerintah, “jelasnya.

Pihaknya berharap, kepada seluruh PNS yang ada diKabupaten Cirebon agar bersabar menunggu gaji 13 dan 14 ini. “Pasti dicairkan kok, tetapi kita tunggu peraturan pemerintah dulu, kalau dikatakan sih saya juga sudah tidak sabar ingin menerima gaji 13 dan 14, “pungkasnya sembari ketawa. (gfr)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*