Peluncuran Nasional 28 Oktober 2025
Pemerintah menargetkan peluncuran nasional Koperasi Merah Putih dilakukan pada 28 Oktober 2025 bertepatan dengan Hari Sumpah Pemuda. Di Cirebon, sejumlah koperasi ditargetkan sudah siap operasional sebelum peluncuran tersebut.
Dengan kehadiran Koperasi Merah Putih, diharapkan masyarakat Cirebon, khususnya di wilayah pedesaan, dapat mengakses pembiayaan usaha yang murah, transparan, dan mudah dijangkau. (red jp)
