Distributor Merugi Karena Ulah Oknum Karyawan, PT. UBM Biscuits Malah Lepas Tangan

Distributor Merugi Karena Ulah Oknum Karyawan, PT. UBM Biscuits Malah Lepas Tangan
0 Komentar

CIREBON – Distributor resmi produk PT. United Waru Biscuits Manufactory (UBM Biscuits) di Cirebon, Eko Wirawan, melayangkan protes keras atas sikap perusahaan yang dinilainya lepas tangan terhadap persoalan internal yang merugikannya secara finansial.

Distributor Merugi Karena Ulah Oknum Karyawan, PT. UBM Biscuits Malah Lepas TanganTAK TUNTAS – Dialog pertama antara Distributor dan Perwakilan PT UBM pada 4 Desember 2024 di Cirebon tak membuahkan hasil dan berlarut-larut hingga sekarang.

Ia keberatan diminta membayar tagihan produk yang sebenarnya telah ditarik langsung oleh oknum karyawan PT UBM Biscuits sendiri.

Baca Juga:Juli, Pemkab dan Pemprov Jabar Sepakat Perbaiki Jalan Cirebon TimurGandeng Kodam III Siliwangi, 274 Siswa SMA/SMK Ikuti Pendidikan Karakter Pancawaluya

Menurut Eko, persoalan bermula saat UBM perusahaan menempatkan seorang karyawannya bernama Usman sebagai PIC perusahaan untuk membantu alur distribusi produk di wilayah Cirebon.

Sebelumnya, Eko mengajukan agar UBM menurunkan Sales Exclucive untuk membantu mengembangkan distribusi UBM di Cirebon, namun ditolak oleh PT UBM. Yang terjadi justru Usman lah yang diutus perusahaan, tanpa dijelaskan kepada Eko track record Usman sebenarnya.

Sebagai distributor, Eko memiliki wewenang untuk melakukan penagihan kepada para agen dan pasar. Namun, ia merasa dirugikan setelah menerima nota tagihan dari PT UBM Biscuits yang angkanya tidak sesuai dengan data penjualan yang dimiliki pihak distributor. Terlebih, tidak ada aturan dalam perjanjian yang menyatakan bahwa PIC (Usman) tidak boleh membawa atau meminjam barang dari distributor. Ini seperti celah yang sengaja dibiarkan oleh pihak-pihak tertentu yang membuat permasalahan ini terjadi dan akhirnya menjadikan distributor sebagai “korban”.

Eko pun mengonfirmasi langsung kepada Usman, yang akhirnya mengakui tindakan tersebut dan bersedia bertanggung jawab dengan menandatangani surat pernyataan telah memakai uang perusahaan.

Distributor Merugi Karena Ulah Oknum Karyawan, PT. UBM Biscuits Malah Lepas TanganSURAT PERNYATAAN – Usman Eks Karyawan UBM saat membuat surat pernyataan telah memakai uang perusahaan.

Namun demikian, PT UBM Biscuits tetap menuntut pembayaran penuh kepada pihak Distributor Cirebon. Padahal fakta yang terjadi itu bukan kesalahan pihak Distributor, melainkan ulah oknum sebagai sales koordinator yakni Usman.

Merasa dirugikan, Eko pun melaporkan kasus ini ke manajemen PT UBM Biscuits dan meminta nota tagihan itu dibatalkan. Namun hingga kini, belum ada penyelesaian memuaskan dari pihak perusahaan.

Baca Juga:Hadir di Perbatasan Jabar – Jateng, KDM Disambut Antusias Ribuan WargaKondisi Memprihatinkan, Komisi I Minta Pemda Fasilitasi Kebutuhan Dasar Dinas Damkar

“Pihak UBM malah menyebut ini urusan internal antara kami dengan Usman, padahal jelas-jelas Usman adalah karyawan mereka yang dikirim langsung ke Cirebon atas nama perusahaan,” katanya.

0 Komentar