Begini Klarifikasi MUF Cirebon Soal Pencairan Refund Asuransi Nasabah HZ

Begini Klarifikasi MUF Cirebon Soal Pencairan Refund Asuransi Nasabah HZ
0 Komentar

Ditanya terkait nilai pencairan refund apakah sudah sesuai harapan, HZ menjawab bahwa nilai tersebut sebetulnya masih jauh dari harapannya, namun hal itu tak terlalu Ia permasalahkan selama rinciannya jelas.

“Informasi dari kawan saya yang biasa mengurus refund asuransi mobil, nilainya di kisaran Rp 1,4 juta untuk refund 1 tahun, bahkan untuk asuransi yang all risk kata dia, bisa lebih besar lagi nilainya. Nah saya kan masih sisa 18 bulan lagi di MUF dan hanya mendapat sebesar Rp 639 ribu. Itu pun tanpa rincian tarif dari pihak asuransinya. MUF hanya memberikan bukti transfer pembayaran refund-nya saja. Tapi kemarin saya sudah minta ke CS MUF agar melampirkan rincian dari pihak asuransi-nya juga. Sehingga bisa lebih transparan dan akuntable,” terang HZ.  

Dinda yang dalam berita ini didaulat untuk mewakili MUF Cirebon pun mengaku siap memfasilitasi rincian refund yang diminta tersebut. “Saya coba bantu tanyakan kepada asuransinya ya pak mengenai rincian perhitungannya,” jawab Dinda, Kamis (5/10/2023) sore.

Baca Juga:Bey Machmudin Lantik Taufik BS sebagai Penjabat Sekda JabarBey Harap Bupati dan Wali Kota Bisa Kurangi 30 Persen Sampah

Sementara itu, Jumat (6/10/2023) pukul 12:30 siang, pihak MUF Cirebon akhirnya mengirimkan rincian pembayaran refund tersebut. Namun deskripsi rinciannya kurang lengkap dan formal yakni tanpa menggunakan kop perusahaan asuransi atau stempel resmi perusahaan, jenis asuransi, dan hitungan premi per bulannya.

Informasi dari intern MUF Cirebon, bahwa Asuransi Wahana Tata (Aswata) lah yang menjadi mitra atau pihak ketiga dalam mengcover kendaraan debitur bernama HZ. (adi/crd)

Berikut Bukti Transfer Pencairan Refund Asuransi dari MUF Cirebon kepada Nasabah HZ pada hari ke-23 pasca pelunasan. Terlampir juga rincian pembayaran refund dari perusahaan asuransi.

Begini Klarifikasi MUF Cirebon Soal Pencairan Refund Asuransi Nasabah HZ

Begini Klarifikasi MUF Cirebon Soal Pencairan Refund Asuransi Nasabah HZRINCIAN PEMBAYARAN REFUND TANPA KOP DAN STEMPEL PERUSAHAAN ASURANSI MITRA MUF CIREBON

0 Komentar