Hal itu dilakukan karena menurut Cicip pihaknya banyak mendapatkan banyak masukan terkait sejumlah perilaku yang dilakukan oleh para dokter juga manajemen RSD Gunung Jati yang imbasnya mengganggu pelayanan terhadap masyarakat.
“Ada kubu-kubuan, ada senioritas dan junior di kalangan para dokter, ada juga yang mengadukan Jasa Pelayanan belum cair, dan banyak lagi. Mohon itu disikapi, karena sudah berulang kali RSD Gunung Jati ini berjanji akan meningkatkan pelayanan. Pertanyaan saya akan seberapa lama? Seminggu, atau sebulan atau berapa lama? Sekarang meningkatkan pelayanan karena baru ada masalah, kita lihat ke depan seperti apa,” cetusnya.
Sementara itu, Direktur RSD Gunung Jati, dr Katibi MKM mengaku, pihaknya menerima semua masukan dan kritikan yang disampaikan. Sebab, hal tersebut menjadi bahan evaluasi untuk RSD Gunung Jati.
Baca Juga:FajarPaper Dukung Program SCG Sharing the Dream 2022, Berikan Sejumlah 83 Beasiswa untuk Pelajar di Kabupaten BekasiGanggu Lalu Lintas, PKL Liar Di Bawah Fly Over Pasar Gebang Ditertibkan
Terkait masalah pelayanan pasien di IGD yang dinilai kurang maksimal, sambung Katibi, saat ini pihaknya sudah melakukan pembenahan.
“Untuk service time di IGD yang banyak dikeluhkan, kami sudah mulai dan akan terus memperbaikinya,” kata Katibi.
Katibi menambahkan, rencananya di RSD Gunung Jati akan disiapkan ruang transit sementara untuk memberikan kenyamanan kepada pasien. Apabila pasien berada di IGD cukup lama, maka pasien itu bakal dialihkan dulu ke ruang tersebut sesuai dengan standar medis.
“Kita akan meningkatkan pelayanan dari berbagai sisi, mulai dari sisi komunikasi , SOP kerja, dan lainnya,” ulasnya lagi.
Sementara itu diwawancari terpisah oleh Jabar Publisher pasca rapat kerja, Direktur RS Gunung Jati menjelaskan bahwa terkait rencana audit investigasi yang akan dilakukan pihaknya mengaku siap jika memang hal itu harus dilakukan.
“Kita dalam posisi siap yah untuk diaudit,” singkatnya. Sedangkan terkait harapan adanya konsistensi pelayanan terbaik yang disampaikan oleh Komisi III, Menejemen RSD Gunung Jati berjanji melakukan hal itu semaksimal mungkin. ”Tentunya kita akan berupaya semaksimal mungkin mewujudkan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat,” pungkas Katibi.
Ditemui JP usai rapat, Ketua Komisi III menegaskan terkait usulan audit investigasi di RSD Gunung Jati ini, pihaknya akan menyampaikannya kepada pimpinan DPRD Kota Cirebon.
