Ditanya soal kepastian waktu perbaikan, mengingat kondisi abrasi jembatan yang makin memprihatinkan, kuwu mengaku tidak bisa memastikannya. Namun Ia berjanji perbaikan jembatan dan jalan di desanya akan menjadi prioritas utama tahun ini. “Kalau waktunya bulan apa belum bisa kami pastikan, karena menunggu pencairan dana desa. Yang jelas tahun ini pasti diperbaiki, Insya Allah keluhan warga soal infrastruktur menjadi prioritas utama kami,” tandas Kuwu Karangwangun. (jay/crd)
Jembatan Di Karangwangun Nyaris Ambruk, Kuwu: Tahun Ini Diperbaiki
